Jalankan Program Pembangunan Kota Cilegon, Dewan Sebut Langkah Helldy Agustian Tepat dan Perlu Didukung

- 3 April 2023, 19:40 WIB
Wakil Ketua DPRD Cilegon Hasbi Sidik menilai bahwa langkah Wali Kota Cilegon Helldy Agustian jalankan program pembangunan perlu didukung.
Wakil Ketua DPRD Cilegon Hasbi Sidik menilai bahwa langkah Wali Kota Cilegon Helldy Agustian jalankan program pembangunan perlu didukung. /Dokumen Diskominfo Kota Cilegon

KABAR BANTEN - Wakil Ketua Dewan Perwakilan Rakyat Daerah atau DPRD Cilegon Hasbi Sidik menyebut bahwa langkah Wali Kota Cilegon Helldy Agustian sudah tepat dan perlu didukung dalam menjalankan program pembangunan Kota Cilegon.

 

Hasbi Sidik menilai bahwa Wali Kota Cilegon tidak hanya mengandalkan APBD saat menjalankan program kerjanya, melainkan mencari sumber-sumber pendanaan lain baik dari ABPN maupun hibah swasta.

Beberapa program yang tidak mengambil dana dari APBD adalah perbaikan JLS Kota Cilegon yang mendapat dana dari Inpres alat kesehatan.

Terakhir, kata Hasbi Sidik, didapatnya hibah Penerangan Jalan Umum PJU Tenaga Surya senilai miliaran rupiah yang akan dipasang di seluruh kecamatan se-Kota Cilegon.

"Ini bentuk usaha nyata. Berkat usaha dan kerja sama, Wali Kota Cilegon berhasil melakukan programnya. Walaupun ini hibah, tapi kalau tidak dikejar apa akan datang sendiri? Kan tentu butuh lobi dan kerja keras," kata Hasbi Sidik, Senin 3 April 2023.

 

Halaman:

Editor: Kasiridho


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x