Percepatan Penurunan Stunting, BKKBN-Baznas Banten Bantu Keluarga Resiko Stunting & Tingkatkan Kualitas TPK

- 13 Juni 2023, 15:27 WIB
Ketua TPPS Kabupaten Lebak Ade Sumardi didampingi Plh Kepala Perwakilan BKKBN Banten Yuda Ganda Putra menyapa dan memberikan bantuan kepada keluarga resiko stunting di Kabupaen Lebak dalam upaya percepatan penurunan stunting di Banten, Selasa 13 Juni 2023.
Ketua TPPS Kabupaten Lebak Ade Sumardi didampingi Plh Kepala Perwakilan BKKBN Banten Yuda Ganda Putra menyapa dan memberikan bantuan kepada keluarga resiko stunting di Kabupaen Lebak dalam upaya percepatan penurunan stunting di Banten, Selasa 13 Juni 2023. /Dokumen BKKBN Banten

KABAR BANTEN - Sebagai implementasi program percepatan penurunan stunting di Banten, BKKBN Banten bersama Baznas Banten terjun langsung memberikan bantuan kepada Keluarga Resiko Stunting di Desa Sangiang Tanjung, Kecamatan Kalanganyar, Kabupaten Lebak, Selasa 13 Juni 2023.

 

Dihadiri Plh Kepala Perwakilan BKKBN Banten Yuda Ganda Putra serta Ketua Tim Percepatan Penurunan Stunting atau TPPS Kabupaten Lebak Ade Sumardi, dalam kegiatan tersebut, BKKBN dan Baznas Banten memberikan 100 paket sembako dan Donasi Telur (DULUR PENTING) kepada Keluarga Resiko Stunting yang diharapkan terus berjalan berkelanjutan.

Selain pemberian bantuan kepada Keluarga Resiko Stunting, Tim Pendamping Keluarga (TPK) di Kabupaten Lebak diberikan pemahaman tentang psikologi pengasuhan anak oleh Tia Rahmania dan 1000 Hari Pertama Kehidupan (HPK) oleh dr. Juwita Wulandari sebagai intervensi pencegahan stunting secara spesifik dan sensitif yang dilakukan berjalan seiringan.

Plh Kepala perwakilan BKKBN Banten Yuda Ganda Putra mengungkapkan, berbagai program strategis telah dilakukan BKKBN Banten dalam percepatan penurunan stunting di Banten, diantaranya Pembentukan Tim Pendamping Keluarga, Aplikasi ELSIMIL (Elektronik Siap Menikah dan Hamil).

Kemudian, Program DASHAT (Dapur Sehat Atasi Stunting), Program BAAS (Bapak Asuh Anak Stunting), Genre Desa, Kampung KB, MKBM dan KKN Tematik hingga Bunda Genre.

 

Halaman:

Editor: Kasiridho


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x