Penyandang Disabilitas Desak Pemkot Serang Siapkan Lapangan Pekerjaan

- 28 Juli 2023, 13:00 WIB
Ilustrasi penyandang disabilitas yang meminta Pemerintah Kota Serang untuk membuka lapangan pekerjaan bagi mereka.
Ilustrasi penyandang disabilitas yang meminta Pemerintah Kota Serang untuk membuka lapangan pekerjaan bagi mereka. /Pixabay/geralt

"Yang sangat dirasakan, adalah kuota tenaga kerja. Padahal dalam perda dan perwal, sudah jelas, penyandang disabilitas mendapatkan kuota sebanyak satu hingga dua persen untuk pemerintah dan industri, tapi kami rasakan masih kurang," ujarnya.

Diakui, untuk lapangan pekerjaan di dalam lingkungan pemerintahan sebetulnya terdapat kuota untuk penyandang disabilita.

Namun, masih cukup minim, apalagi di perusahaan swasta atau industri yang terbilang sangat jarang.

"Bukannya tidak ada. Memang ada lapangan pekerjaan, dan yang bekerja, tapi sangat amat minim, belum maksimal," tuturnya.

Padahal, di Kota Serang bukan hanya dikeluarkan peraturan daerah (Perda) saja, tapi sudah dikuatkan dengan adanya peraturan wali kota (Perwal) terkait kuota lapangan pekerjaan, khusus bagi penyandang disabilitas.

"Seharusnya kalau sudah ada perwal, kondisi lapangan sudah harus siap, termasuk OPD-OPD. Bahkan, masih banyak yang belum merekrut disabilitas," ucapnya.

Selama ini, dia mengaku, para penyandang disabilitas di Kota Serang belum sepenuhnya dilibatkan dalam setiap kegiatan pelatihan dan pembinaan, baik pekerjaan maupun kewirausahaan.

"Kami belum pernah ikut dilibatkan dalam pelatihan, baik pekerjaan maupun wirausaha. Padahal, kami sangat membutuhkan pekerjaan untuk kesejahteraan kami. Karena kami tidak bisa terus menerus mengandalkan keluarga," tuturnya.

Baca Juga: Apa Itu Istidraj? Disebut Kenikmatan Dunia Padahal Azab Allah, Begini Penjelasan Ulama

Adapun, pelatihan yang dilaksanakan oleh Dinsos Kota Serang, pihaknya menilai tidak maksimal, karena keterbatasan waktu.

Halaman:

Editor: Yandri Adiyanda


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah