Hadiri Gebyar Hardiknas 2023, Helldy Agustian Dapat Gelar tak Resmi, Disebut Bapak Pendidikan Kota Cilegon

- 28 Agustus 2023, 20:21 WIB
Wali Kota Cilegon Helldy Agustian saat menghadiri gebyar Hardiknas Kota Cilegon 2023 dan disebut sebagai Bapak Pendidikan Kota Cilegon oleh pembawa acara, Senin 28 Agustus 2023.
Wali Kota Cilegon Helldy Agustian saat menghadiri gebyar Hardiknas Kota Cilegon 2023 dan disebut sebagai Bapak Pendidikan Kota Cilegon oleh pembawa acara, Senin 28 Agustus 2023. /Kabar Banten /Himawan Sutanto

KABAR BANTEN - Wali Kota Cilegon Helldy Agustian mendapat gelar tidak resmi yakni disebut sebagai Bapak Pendidikan Kota Cilegon.

 

Gelar itu didapatkan oleh Wali Kota Cilegon Helldy Agustian yang diucapkan oleh pembawa acara saat menghadiri acara Gebyar Hardiknas Kota Cilegon dengan tema 'Bergerak Bersama Semarakkan Merdeka Belajar tahun 2023'.

Berdasarkan catatan, selama menjabat sebagai Wali Kota Cilegon, Helldy Agustian dinilai telah berhasil melakukan perubahan dalam bidang pendidikan di Kota Cilegon.

Bukan saja memaksimalkan anggaran yang merupakan wujud pesan dari aturan, sebesar 20 persen. Namun, selain itu juga ada beberapa program pendidikan yang menjadi skala prioritas.

Wali Kota Cilegon dalam kurun waktu 4 bulan setelah dilantik mendirikan 4 sekolah negeri setingkat SLTP. Selain itu Wali Kota Cilegon, Helldy Agustian juga melakukan program beasiswa full sarjana terhadap 5 ribu lulusan SLTA.

 

Halaman:

Editor: Kasiridho


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah