Pembangunan Fasilitas Penunjang Stadion Internasional Banten Batal Dilaksanakan

- 30 Agustus 2023, 09:20 WIB
Pengunjung Stadion Internasional Banten, Selasa 29 Agustus 2023.
Pengunjung Stadion Internasional Banten, Selasa 29 Agustus 2023. /Irfan Muntaha/Kabar Banten

 

KABAR BANTEN - Rencana pembangunan fasilitas penunjang Stadion Internasional Banten di Kampung Sarongge, Desa Kemanisan, Kecamatan Curug, Kota Serang batal dilaksanakan Pemerintah Provinsi Banten.

Kepala DPUPR Provinsi Banten Arlan Marzan mengatakan bahwa, awalnya ada perencanaan pembangunan penunjang Stadion Internasional Banten berupa pelebaran infratruktur jalan masuk Stadion Internasional Banten.

"Awalnya ia dari perencanaan PRKP ya," ujar Arlan saat dikonfirmasi Kabar Banten mengenai pembangunan infrastruktur penunjang Stadion Internasional Banten yang sempat direncanakan, Selasa 29 Agustus 2023.

Baca Juga: Dibangun dengan Standar FIFA, Banten International Stadium atau BIS Layak Jadi Venue Piala Dunia U-17 2023?

Namun katanya, tidak jadi lantaran anggaran yang sudah direncanakan dialihkan Pemprov Banten untuk penanggulangan kemiskinan, penanggulangan bencana, termasuk untuk penanganan rumah tidak layak huni.

"Engga, kalau tahun ini engga ada, engga jadi karena kemarin kan banyak urusan yang pengentasan kemiskinan, termasuk kebencanaan, Pak Gubernur mau bangun rutilahu," jelas Arlan.

Pembangunan infrastruktur penunjang Stadion Internasional Banten itu sendiri kata Arlan, akan dikerjasamakan dengan pemerintah pusat menggunakan APBN.

"Suma kita lagi kerjasamakan dengan APBN ama Kementerian PU untuk pelebaran didepannya, untuk yang didalam nanti kita tawarkan ke investor, dan itu salah satu kewajiban investor untuk membangun infrastruktur," jelasnya.

Dilain hal, Arlan menuturkan, DPUPR Banten sedang mengupayakan agar Stadion Internasional Banten tersebut bisa dikelola pihak investor.

Halaman:

Editor: Yomanti


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah