Rumah Tua 'Markas Komando Belanda' di Cisauk Kabupaten Tangerang Banten, Ada Sejarah Demarkasi Wilayah

- 1 Oktober 2023, 21:04 WIB
Rumah tua, markas komando Kolonial Belanda di Cisauk Kabupaten Tangerang Banten/tangkapan layar YouTube/channel Legenda senja
Rumah tua, markas komando Kolonial Belanda di Cisauk Kabupaten Tangerang Banten/tangkapan layar YouTube/channel Legenda senja /

KABAR BANTEN - Di Cisauk Kabupaten Tangerang Banten terdapat sebuah rumah tua peninggalan Kolonial Belanda.

Rumah tua tersebut menyimpan banyak cerita dan sejarah tentang perjuangan masyarakat Tangerang menghadapi penjajah Kolonial Belanda.

Penasaran dengan sejarah rumah tua di Cisauk Tangerang Banten ini, simak terus artikel berikut sampai tuntas.

Dikutip Kabar Banten dari video YouTube channel Legenda senja, inilah sejarah rumah tua markas komando militer Kolonial Belanda di Cisauk Kabupaten Tangerang Banten:

Rumah Tua Cisauk

Di Cisauk arah menuju Bumi Serpong Damai (BSD) Tangerang Banten terdapat sebuah rumah tua peninggalan Kolonial Belanda.

Letaknya tidak jauh dari Stasiun Kereta Api Cisauk jurusan Rangkasbitung - Tanah Abang dan berdekatan dengan daerah pemukiman elite BSD Tangerang.

Konon rumah tua bergaya Eropa tersebut merupakan Markas Komando Pasukan KL (Pasukan Kerajaan Belanda) dan KNIL (Pasukan Kerajaan Belanda yang banyak merekrut orang lokal Indonesia) guna memantau wilayah Tangerang.

Halaman:

Editor: Kasiridho

Sumber: YouTube Legenda Senja


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x