Mengenal Fenomena Alam Gerhana Bulan Sebagian yang Diprediksi Terjadi Pada 29 Oktober 2023

- 28 Oktober 2023, 11:10 WIB
Gerhana Bulan Sebagian/Freepik
Gerhana Bulan Sebagian/Freepik /

KABAR BANTEN -- Fenomena alam gerhana bulan diprediksi akan terjadi di Indonesia pada Minggu, 29 Oktober 2023. Peristiwa gerhana bulan yang akan terjadi di Indonesia yaitu gerhana bulan sebagian.

Diketahui, gerhana bulan sendiri merupakan salah satu fenomena alam yang langka dan terjadi ketika Bumi menghalangi cahaya Matahari sampai cahaya tersebut tidak sampai ke bulan.

Selain itu, gerhana bulan terjadi saat sebagian atau keseluruhan penampang bulang tertutup bayangan bumi. Lalu, apa yang maksud dengan gerhana bulan sebagian?

Dikutip dari laman BMKG, peristiwa gerhana bulan sebagian terjadi pada saat posisi Bulan-Matahari-Bumi dalam keadaan sejajar.

Baca Juga: Gerhana Bulan Terjadi Minggu, 29 Oktober 2023, Ini Daerah yang Dilewati

Posisi tersebut membuat piringan Bulan masuk ke umbra Bumi yang mengakibatkan terjadinya gerhana bulan.

Ketika gerhana bulan terjadi, maka bulan akan terlihat berwarna gelap sedikit kemerahan di bagian yang terkena umbra Bumi tersebut.

Maka, ketika gerhana bulan sebagian terjadi, bulan hanya akan tampak setengah bagian saja dari Bumi.

Pada saat terjadinya peristiwa tersebut, posisi bulan berada tepat di belakang bumi.

Halaman:

Editor: Maksuni Husen

Sumber: Time and Date BMKG


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x