Launching Aplikasi Srikandi, Arsip Kabupaten Serang Bakal Lebih Tertata

- 9 November 2023, 14:07 WIB
Bupati Serang Ratu Tatu Chasanah didampingi Kepala DPKD Kabupaten Serang Aber Nurhadi saat melaunching aplikasi Srikandi di aula Tubagus Suwandi, Rabu 8 Oktober 2023.
Bupati Serang Ratu Tatu Chasanah didampingi Kepala DPKD Kabupaten Serang Aber Nurhadi saat melaunching aplikasi Srikandi di aula Tubagus Suwandi, Rabu 8 Oktober 2023. /Dindin Hasanudin/Kabar Banten

KABAR BANTEN - Pemerintah Kabupaten atau Pemkab Serang melaunching aplikasi sistem informasi kearsipan dinamis terintegrasi alias Srikandi.

Adanya Aplikasi Srikandi tersebut diharapkan dapat mengoptimalkan pengelolaan kearsipan di Kabupaten Serang.

Launching dilakukan di Aula Tb Suwandi Pemkab Serang dan dihadiri oleh Bupati Serang Ratu Tatu Chasanah, Rabu (8/11/2023).

Baca Juga: Pemkab Serang Bagikan Bonus Atlet Rp3,4 Miliar, Tatu: Biar Terlambat yang Penting Sampai

Bupati Serang Ratu Tatu Chasanah mengatakan, aplikasi Srikandi merupakan aplikasi untuk pengelolaan arsip secara digital.

Sehingga pengelolaannya lebih optimal.

Menurutnya, pengelolaan arsip secara digital ini akan mempermudah seluruh OPD untuk penyimpanan arsipnya.

Kemudian dapat mudah dicari ketika dibutuhkan.

"Dokumen pemerintahan harus kita simpan dengan baik. Kalau dalam bentuk kertas kan ada kelemahan," ujarnya Kepada Kabar.

Halaman:

Editor: Yomanti


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x