Sejumlah Paket DPUPR Kabupaten Serang Bakal Dilelang Dini UKPBJ

- 12 Desember 2023, 10:21 WIB
Kepala UKPBJ Pemkab Serang Hendri Nur Afdi menjelaskan terkait rencana lelang dini proyek DPUPR anggaran tahun 2024.
Kepala UKPBJ Pemkab Serang Hendri Nur Afdi menjelaskan terkait rencana lelang dini proyek DPUPR anggaran tahun 2024. /Dindin Hasanudin/Kabar Banten


KABAR BANTEN - Untuk mengikuti arahan MCP Komisi Pemberantasan Korupsi atau KPK, Bagian Unit Pengadaan Barang dan Jasa atau UKPBJ Pemerintah Kabupaten Serang menargetkan bisa melaksanakan lelang dini alias tender pra DPA untuk tahun anggaran 2024.

Target lelang dini anggaran 2024 yakni sejumlah paket pekerjaan yang ada di Dinas Pekerjaan Umum dan Penataan Ruang atau DPUPR Kabupaten Serang.

Lelang dini atau Tender pra DPA di Kabupaten Serang dilakukan sebagai upaya mempercepat penyerapan anggaran.

Baca Juga: 17 Nama Bayi Laki laki Islami 3 Kata Berawalan Muhammad Bermakana Terpuji, dan Dirahmati

Kepala Bagian UKPBJ Kabupaten Serang Hendri Nur Afdi mengatakan, pihaknya saat ini sedang mengejar tender PraDPA untuk tahun anggaran 2024 yang akan dilakukan pada Desember 2203.

Tender pra DPA adalah tender yang dilakukan sebelum tahun anggaran.

Tujuan dilakukannya tender pra DPA yakni untuk percepatan penyerapan anggaran dan Kemendagri telah memberikan arahan kepada seluruh Pemda agar melaksanakan proses pengadaan dini.

"Saat ini kita lagi fokus ke DPUPR kita dorong ke DPUPR karena disitu banyak proyek tendernya kita sedang mendorong beberapa paket untuk dilakukan di bulan Desember," ujarnya kepada Kabar Banten saat ditemui di kantornya, Senin 11 Desember 2023.

Dengan dilakukan tender dini, ketika anggaran DPA sudah disahkan, kontrak sudah dapat dilaksanakan oleh dinas.

Selain itu dengan tender dini, tidak adalagi paket pekerjaan yang bertumpuk di akhir tahun.

Halaman:

Editor: Yomanti


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah