Kapolres Cilegon Bersama Banser Berikan Bunga Kepada Umat Nasrani

- 24 Desember 2023, 21:20 WIB
Kapolres Cilegon, AKBP Eko Tjahyo Untoro, membagikan bunga kepada salah satu kaum nasrani saat perayaan Natal 2023
Kapolres Cilegon, AKBP Eko Tjahyo Untoro, membagikan bunga kepada salah satu kaum nasrani saat perayaan Natal 2023 /Dokumen/Humas Polres Cilegon

KABAR BANTEN - Malam perayaan Natal tahun 2023, Kapolres Cilegon AKBP Eko Tjahyo Untoro bersama dengan Brimob Polda Banten dan Banser Kota Cilegon melaksanakan kegiatan. 

Kerjasama antara Polres Cilegon, Brimob Polda Banten dan Banser Kota Cilegon adalah membagikan bunga kepada umat nasrani yang sedang melaksanakan ibadah perayaan Natal. 

Pembagian bunga tersebut dilakukan di gedung Mardiyuana Jln Panglima Polin Sukmajaya Kecamatan Cilegon Kota Cilegon, Minggu, 24 Desember 2023.

Tak kurang ratusan bunga dibagikan kepada kaum nasrani yang tengah merayakan Natal 2023, oleh Polres Cilegon, Brimob Polda Banten dan Banser Kota Cilegon. 

Kapolres Cilegon, AKBP, Eko Tjahyo Untoro, mengatakan, kegiatan pembagian bunga bersama dengan Brimob Polda Banten dan Banser Kota Cilegon merupakan salah satu wujud keharmonisan antara umat beragama yang ada di daerah Polres Cilegon.

"Pemberian bunga ini merupakan wujud keharmonisan. Meski berbeda agama, inilah bentuk toleransi, " kata Eko Tjahyo Untoro. 

Ia menuturkan, dalam kegiatan ini diharapkan tetap mewujudkan rasa persatuan dan kesatuan walaupun berbeda beda agama.

"Seperti Bhineka Tunggal Ika, berbeda-beda, tetapi satu tujuan. Serta dapat mewujudkan keharmonisan antar umat beragama, "ujarnya.

Kegiatan pembagian bunga ini, kata dia, diharapkan dapat menjadi momentum untuk meningkatkan kesadaran seluruh masyarakat. 

Halaman:

Editor: Sigit Angki Nugraha


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah