Ada dua Pulau Terluar di Kabupaten Serang, KPU Prioritaskan Pengiriman Logistik

- 11 Januari 2024, 10:20 WIB
Ketua KPU Kabupaten Serang Muhamad Nasehudin menjelaskan pengiriman logistik ke pulau terluar.
Ketua KPU Kabupaten Serang Muhamad Nasehudin menjelaskan pengiriman logistik ke pulau terluar. /Dindin Hasanudin/Kabar Banten

Ia mengatakan untuk kepulauan diupayakan didahulukan.

Untuk dua wilayah tersebut pihaknya juga akan berkordinasi dengan KPU Provinsi Banten terkait distribusi logistik nya terlebih kaitan musim hujan, berkenan juga dehan cuaca dan ombak.

Sementara untuk armada yang digunakan, seperti biasa pihaknya akan menyewa kapal untuk menyebrang ke kepulauan.

Baca Juga: Teken Mou dengan Baznas Banten dan Bjb Syariah Cabang Serang, Kabar Banten Dukung Kampanye Gerakan Zakat

Namun yang pasti pihaknya akan menyiapkan angkutan yang aman safety dan bisa sampai ke tujuan.

Disinggung ada juga wilayah yang sulit akses di Kabupaten Serang, Nasehudin juga mengatakan akan berkoordinasi dengan PPK.

Pihaknya akan melakukan rapat koordinasi persiapan distribusi logistik.

"Kita akan kumpulkan seluruh PPK untuk meminta input informasi terkait akses apakah kendala dan lain lain termasuk juga gudang, kemarin kita sudah melakukan monitoring untuk memastikan kelayakan atau kecukupan berkaitan logistik," ucapnya.

Ia mengatakan apabila ada kecamatan yang dari sisi tempat dan akses penyimpanan logistik pemilu ada persoalan maka akan dicarikan solusi.

Misalnya seperti di Ciomas ada kendala karena apabila ditampung semua di kecamatan tidak akan cukup.

Halaman:

Editor: Yomanti


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah