Bupati Lantik Nanang Supriatna Jadi Sekda Kabupaten Serang

- 19 Maret 2024, 14:33 WIB
Bupati Serang Ratu Tatu chasanah saat melakukan pelantikan Sekda Kabupaten Serang di pendopo Bupati Serang, Selasa 18 Maret 2024.
Bupati Serang Ratu Tatu chasanah saat melakukan pelantikan Sekda Kabupaten Serang di pendopo Bupati Serang, Selasa 18 Maret 2024. /Dindin Hasanuddin/Kabar Banten


KABAR BANTEN - Bupati Serang Ratu Tatu Chasanah melakukan pelantikan hasil open bidding jabatan sekretaris daerah di pendopo Bupati Serang, Selasa 18 Maret 2024.

Selain melantik Sekda, Bupati Serang Ratu Tatu Chasanah juga melantik sejumlah pejabat eselon II dan III di lingkungan Pemkab Serang.

Berdasarkan informasi BKPSDM Kabupaten Serang, Sekretaris Daerah dijabat oleh Nanang Supriatna yang sebelumnya menjabat sebagai Asda I Pemkab Serang.

Kemudian pejabat eselon II yang dilantik diantaranya Kepala Dinas Perikanan (Diskan) Zaldi Duhana menjadi staf ahli bupati bidang ekonomi pembangunan dan keuangan.

Kemudian Camat Waringin Kurung Warnerry Poetri menjadi Kepala Disdukcapil, Staf Ahli Bupati bidang pemerintahan hukum dan politik Febrianto menjadi Asda II, Staf ahli bupati Bidang ekonomi pembangunan dan keuangan Sugihardono menjadi Staf ahli bupati Bidang pemerintahan hukum dan politik.

Hadir dalam pelantikan tersebut Kepala BKPSDM Kabupaten Serang Surtaman, Inspektur Kabupaten Serang Rudy Suhartanto dan sejumlah pejabat eselon II lainnya, Ketua Komisi I DPRD Kabupaten Serang Eki Baihaki, mantan Sekda Kabupaten Serang Tubagus Entus Mahmud Sahiri, Lalu Antarussalam Rais, Syahbandar, TNI Polri. 

Bupati Serang Ratu Tatu Chasanah mengatakan hari ini telah dilakukan pelantikan pejabat definitif sekda kabupaten serang.

Sudah enam bulan kosong sejak ditinggalkan pensiun atas permintaan sendiri Tubagus Entus Mahmud Sahiri pada 1 September 2023.

Ia mengatakan adapun yang dilantik hari ini ada pejabat pimpinan tinggi Pratama 5 orang, administratif eselon III 48 orang, eselon IV 76 orang, kepala sekolah 189 orang, fungsional 88 orang.

"Pelantikan ini untuk mengisi kekosongan pejabat karena pensiun mutasi, pejabat sebagai kebutuhan organisasi," ujarnya.

Halaman:

Editor: Yomanti


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x