Jalan Masih Tertimbun Longsor, Satu Desa di Kabupaten Lebak Terisolasi

- 6 Oktober 2020, 21:01 WIB
TNI dan Polri beserta warga membersihkan material longsor yang menutup akses jalan menuju Kampung Bitung, Desa Barunai, Kecamatan Cihara, Kabupaten Lebak.
TNI dan Polri beserta warga membersihkan material longsor yang menutup akses jalan menuju Kampung Bitung, Desa Barunai, Kecamatan Cihara, Kabupaten Lebak. /Dini Hidayat/

KABAR BANTEN - Akses transportasi warga Kampung Bitung, Desa Barunai, Kecamatan Cihara, Kabupaten Lebak saat ini masih terisolasi akibat longsor. Sebab pascabencana, material tanah longsor masih menutupi sejumlah ruas jalan.

"Proses pembersihan material tanah longsor masih terus dilakukan. Namun, akses jalan belum bisa dilalui kendaraan roda empat," kata salah seorang warga, Anda, Selasa 6 Oktober 2020.

Ia mengatakan, proses pembersihan material longsor yang menutupi jalan cukup berat. Terebih, selain titik longsor cukup banyak, daerah itu juga masih diguyur hujan.

"Intentsitas pembersihan material longsor agak sulit, karena intensitas hujan masih tinggi," ujarnya.

Baca Juga : Tiga Desa di Kabupaten Lebak Diterjang Banjir dan Longsor

Camat Cihara, Ade Kurnia mengatakan, penanganan pasca bencana longsor dibeberaap titik sudah dilakukan. Namun, pembersihan material belum seluruhnya, karena terkendala medan berat.

"Untuk pejalan kaki dan motor sudah bisa melintas, meski masih dalam tahap penanganan. Memang untuk kendaraan roda empat belum bisa melintas,” katanya.

Menurut dia, untuk penanganan beberapa titik longsor, alat berat sudah diterjunkan ke lokasi. Namun terkendala sulitnya medan, sehingga penanganan tidak bisa cepat terselesaikan.

"Kendalanya karena kondisi jalan menuju lokasi sulit ditempuh," tuturnya.***

Editor: Kasiridho


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah