Sosialisasi 3M, BKKBN Gerakkan Penyuluh KB dan Mitra Kerja

- 9 Oktober 2020, 16:18 WIB
3M Ilustrasi
3M Ilustrasi /

Sementara itu, Ketua Sub Bidang Sosialisasi Perubahan Perilaku Satgas Penanganan Covid-19 yang juga Deputi Bidang Pengendalian Penduduk pada BKKBN, Dr. Ir. Dwi Listyawardani, M.Sc,. Dip.Com menyampaikan bahwa dari laporan terakhir kasus terkonfirmasi terjadi dan dampaknya, justru angkanya semakin meningkat.

“Penambahan kasus terkonfirmasi berdasarkan data per 1 Oktober 2020 ada 287.008 yang terkonfirmasi dan kalau kita lihat di seluruh provinsi yang ada memang kontribusi dari provinsi DKI Jakarta itu sebanyak 25,7% dari seluruh kasus yang ada. Kita juga masih khawatir temuan dari hari ke hari semakin meningkat,” ujarnya.

Menurut dia, tingkat kepatuhan responden selama seminggu terakhir terutama saat berada di luar rumah misalnya kepatuhan menggunakan masker sudah 91,98%, perilaku yang lain misalnya mencuci tangan 75,38%, menjaga jarak 73,54% dan menghindari kerumunan 76,69%.

“Ada beberapa alasan kenapa tidak diterapkan protokol kesehatan terutama karena tidak adanya sanksi yang tegas. Ternyata masyarakat Indonesia ini masih senang kalau harus di beri sanksi,” ujarnya.

Baca Juga : Ditengah Pandemi Covid-19, BKKBN Optimalkan Layanan Informasi Publik

Ia mengatakan, arahan dari bapak presiden bahwa satgas penanganan Covid-19 fokus pada perubahan perilaku, fokus juga pada 11 provinsi prioritas program perubahan perilaku penerapan protokol kesehatan dan goal utamanya adalah penurunan angka penularan Covid-19 melalui perubahan perilaku.

“Strategi yang dilakukan BKKBN adalah melalui 13.000 penyuluh KB dan PLKB serta Mitra Kerja mensosialisasikan 3M memakai masker, menjaga jarak dan hindari kerumunan dan mencuci tangan pakai sabun (plus iman dan imun),” ujar Dwi.

Selain itu, BKKBN dan Satgas akan membagikan materi pesan kunci Covid-19 yang sudah terstandarkan dan sesuai dengan agenda nasional. Materi-materi ini akan diunggah secara rutin melalui berbagai sumber dan dapat diunduh secara mudah oleh siapa saja untuk kemudian disebarkan lagi sebagai informasi yang akurat.

“BKKBN berpegang teguh untuk menjadi pionir dan sahabat keluarga di masa pandemi ini. Keberhasilan Program Kependudukan, Keluarga Berencana dan Pembangunan Keluarga (Banggakencana) dipengaruhi besar oleh peran dan kontribusi dari petugas atau tenaga lini lapangan salah satunya adalah Penyuluh KB, Petugas Lapangan KB, Pembantu Pembina Keluarga Berencana Desa (PPKBD) dan Sub Pembantu Pembina Keluarga Berencana Desa (Sub PPKBD),” pungkas Dwi.***

Halaman:

Editor: Kasiridho


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah