Pasien Sembuh Covid-19 Melonjak Sepekan Terakhir, Ini Penyebabnya

- 2 November 2020, 22:04 WIB
Ilustrasi Covid-19 Umum2
Ilustrasi Covid-19 Umum2 /

KABAR BANTEN – Pasien sembuh Covid-19  dalam sepekan terakhir mengalami lonjakan. Dari data Kementerian Kesehatan per 2 November 2020, pasien sembuh Covid-19 bertambah sebanyak 3.624 orang. Dengan demikian jumlah kesembuhan kumulatif nasional menjadi 345.566 orang.

DKI Jakarta masih menjadi provinsi yang menyumbang pasien sembuh Covid-19 tertinggi harian dengan jumlah 1.057 kasus dan kumulatifnya menembus angka 95.783 kasus. Diikuti Jawa Barat dengan tambahan harian sebanyak 389 kasus dan kumulatifnya mencapai 26.671 kasus. 

Ketiga harian terbanyak berada di Jawa Tengah dengan 362 kasus dan kumulatifnya mencapai 28.788 kasus. Jawa Timur urutan selanjutnya menambahkan 300 kasus dan kumulatifnya masih kedua tertinggi mencapai 47.001 kasus. 

Baca Juga : Ratusan Ponpes Terdampak Covid-19, Ini yang Dilakukan Pemkot Serang

Sejumlah provinsi lain yang mengalami kesembuhan harian yang cukup banyak diantaranya Kalimantan Timur sebanyak 250 kasus dan kumulatifnya 11.500 kasus, Sumatera Barat 250 kasus dan kumulatifnya 10.764 kasus.

Kemudian Riau kesembuhan hariannya 157 kasus dan kumulatifnya 11.490 kasus, Aceh menambahkan 136 kasus dan kumulatifnya 5.173 kasus serta Kepulauan Riau mencatatkan kesembuhan harian sebanyak 107 kasus dan kumulatifnya mencapai 2.775 kasus.

Juru Bicara Satgas Penanganan Covid-19, dr Reisa Broto Asmoro, menyebutkan persentase angka kesembuhan sepekan terakhir per 1 November 2020  mencapai 82,84 persen.

Baca Juga : Jalani Isolasi Mandiri di Trans Hotel Kota Cilegon, 12 Pasien Positif Covid-19 Sembuh

"Recovery rate atau persentase tingkat sembuh dari seluruh total kasus mencapai 82.84 persen. Angka sembuh dan selesai dari isolasi Covid-19 meningkat dibandingkan satu minggu sebelumnya, yakni 80.51 persen," ujar Reisa dalam konferensi pers daring KPCPEN di Jakarta, Senin 2 November 2020.

Halaman:

Editor: Maksuni Husen

Sumber: RRI covid19.go.id


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah