Ketua Partai Berkarya Banten Mundur

- 15 Mei 2017, 12:53 WIB
johan arifin muba
johan arifin muba

SERANG, (KB).- Ketua DPW Partai Berkarya Provinsi Banten, Johan Aripin Muba mengundurkan diri dari jabatannya, Sabtu (13/5/2017). Alasan pengunduran diri itu karena dia ingin fokus menjalankan kepemimpinannya di Majelis Pimpinan Wilayah (MPW) Pemuda Pancasila Provinsi Banten. Kepada Kabar Banten, Johan Arifin Muba mengatakan, berkas resmi pengunduran diri akan dilayangkan ke Dewan Pimpinan Pusat (DPP) Partai Berkarya. “Hari ini (Sabtu, 13/5/2017) saya menyatakan mengundurkan diri sebagai Ketua DPW Partai Berkarya Provinsi Banten,” katanya saat konferensi pers, Sabtu (13/5/2017). Sebelumnya, dia juga telah berkomunikasi dengan Ketua Umum dan Sekretaris Jenderal Partai Berkarya prihal pengunduran dirinya. "Ini (prihal pengunduran diri dari Partai Berkarya) sudah menjadi kesepakatan keluarga dan rekan bisnis,” ujarnya. Alasan lain pengunduran karena Pemuda Pancasila yang dipimpinnya menuntut independensi. Ia khawatir jika jabatan Ketua DPW Partai Berkarya tetap dipertahankan, maka independensi Pemuda Pancasila akan terganggu. “Saya meletakan posisi saya sebagai ketua MPW Pemuda Pancasila yang independen,” ujarnya. Harapannya, keputusan mengundurkan diri membuatnya lebih lebih leluasa merangkul semua golongan untuk bergabung dalam Pemuda Pancasila. "Pemuda Pancasila independen, bisa menggalang dari organisasi politik," ujarnya. Kata dia, pengunduran dirinya bukan karena ada malasah secara internal di Partai Berkarya. Bagianya Partai besutan Hutomo Mandala Putra alias Tomi Soeharto tersebut patut dibanggakan. “Ini sebenarnya bukan karena Partai Berkarya yang tidak baik atau apa-apa,” ujarnya. Langkah pengunduran diri dipastikan tidak akan mengganggu roda organisasi di Dewan Pimpinan Cabang (DPC) Partai Berkarya yang ada di Banten. “Saya yakin DPC sudah mandiri dan mampu menjalankan organisasi kalau tanpa kehadiran saya," ujarnya. Senada, Ketua Bidang Infrastruktur Lembaga DPW Partai Berkarya Banten, Tb Muhyidin mengatakan, kemunduran Johan Aripin Muba kemungkinan akan diikuti oleh pengurus lainnya. “Karena pimpinan mundur, saya akan mengikutinya. Kan saya yang angkat pimpinan,” katanya. Meski demikian, dia enggan membeberkan alasan pasti pengunduran tersebut. “Teman-teman kan sudah tahu dari pak ketua (Johan Aripin Muba) langsung. Kami semua pengurus ikut apa keinginan ketua untuk mundur,” katanya. (Sutisna/Job)***

Editor: Kabar Banten


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah