Pemilu 2019: Tak Bisa Memilih, Sejumlah Warga Protes di TPS Nikomas

- 17 April 2019, 16:33 WIB
warga di tps nikomas protes tidak bisa memilih pada pemilu 2019
warga di tps nikomas protes tidak bisa memilih pada pemilu 2019

SERANG, (KB).- Ratusan warga protes kepada penyelenggara Pemilu 2019 di TPS yang berlokasi di PT Nikomas Gemilang, Rabu (17/4/2019). Hal itu terjadi karena warga tersebut tidak bisa memberikan hak suaranya dengan dasar KTP el.

Berdasarkan informasi, sekitar pukul 13.00 WIB, di TPS Nikomas Desa Tambak, Kecamatan Kibin, telah berlangsung pemilihan dan pemungutan suara. Namun ada beberapa pemilih yang masih ingin memilih tapi tidak terdaftar. Sebab mereka merupakan warga pekerja dari luar daerah.

Saksi KPPS di PT Nikomas Gemilang, Khairul mengatakan ratusan warga yang tinggal di sekitar PT Nikomas Gemilang kecewa karena tidak bisa memberikan hak pilihnya dengan dasar KTP el. "Masyarakat yang tinggal di pemukiman sekitar PT Nikomas namun tidak memiliki tanda pemilih," ujarnya.

Kapolres Serang AKPBP Indra Gunawan mengatakan, hal itu sudah disesuaikan dengan prosedur dan pihak PPK sudah menyampaikan aturan tersebut. "Untuk para calon pemilih untuk tertib," ujarnya.

Ia mengatakan, jumlah warga yang belum terdaftar tersebut jumlahnya masih dalam penghitungan. Mereka bukan merupakan warga Kabupaten Serang namun dari luar daerah yang bekerja dan tinggal di perumahan sekitar PT Nikomas Gemilang. (Dindin Hasanudin)*

Editor: Kabar Banten


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah