Pasca-Pemasangan Spanduk Peringatan Nunggak Pajak, Sejumlah Wajib Pajak Masih Membandel

- 23 Februari 2020, 01:00 WIB

SERANG, (KB).- Pascapenerapan peringatan dengan pemasangan spanduk penunggak pajak pada sejumlah wajib pajak (WP) yang tidak taat, Pihak Badan Pendapatan Daerah (Bapenda) Kabupaten Serang mengungkapkan, ada beberapa WP yang mulai mencicil kewajibannya. Namun ada juga sejumlah WP yang masih membandel dan belum juga membayar kewajibannya.

Kepala Bidang Penetapan dan Penagihan pada Bapenda Kabupaten Serang, Warnerry Poetry mengatakan, sejak dilakukan pemasangan spanduk peringatan tidak taat pajak, satu per satu WP hotel, restoran dan air tanah mulai mencicil dan membayar kewajibannya.

"Terutama yang sudah dipasang spanduk (ada yang langsung bayar)," ujarnya kepada Kabar Banten. Jumat (21/2/2020).

Meski demikian, kata dia, ada juga WP yang tetap membandel walau sudah dipasang spanduk peringatan. Bahkan ada juga yang spanduknya ditutupi sprei seperti yang dilakukan salah satu hotel.

"Tapi itu dinamika, ada yang mencabut (spanduk peringatan) juga, ada juga yang cepet bayar. Itu dinamika WP berbagai karakter," katanya.

WP yang tempat usahanya sudah dipasangi spanduk peringatan nunggak pajak, kata Nerry , ada lima WP yakni tiga hotel, satu air tanah dan satu restoran. WP yang sudah mulai bayar ada tiga yakni dua hotel dan satu air tanah. Sementara satu hotel dan satu restoran masih membandel.

“Nanti kita lihat akan lakukan tindakan selanjutnya,” tuturnya.

Untuk WP yang tidak juga taat setelah diberi teguran, menurut Nerry, sebenarnya ada sanksi penyegelan, tapi pihaknya masih tahap persuasif.

“Itu sebenarnya sudah pidana tapi kita sebagai pemda masih mengayomi masyarakat bagaimana supaya mereka tidak perlu dipaksakan tapi nanti sadar untuk bayar," ucapnya.

Ia mengatakan, untuk saat ini pihaknya sudah ada komunikasi dua kali dengan pemilik restoran yang menunggak pajak dan sudah ada niatan untuk membayar. Sedangkan untuk satu hotel yang masih menunggak pihaknya kesulitan berkomunikasi.

Halaman:

Editor: Kabar Banten


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah