Asperapi Banten Gelar BMF di ICE BSD Tangerang

- 31 Juli 2018, 18:14 WIB
PSX_20180731_180042
PSX_20180731_180042

SERANG, (KB).- Asosiasi Perusahaan Pameran Indonesia (Asperapi) Banten akan menggelar Banten MICE Forum (BMF) di Indonesia Convention Exhibition (ICE) BSD City, Tangerang, Kamis (2/8/2018). Pelaksanaan kegiatan ini bertepatan dengan pembukaan Gaikindo Indonesia International Auto Show (GIIAS) 2018. Ketua DPD Asperapi Banten Deden Sunandar menjelaskan kepada Kabar Banten, kegiatan yang bertema "Peluang dan Tantangan MICE di Banten" ini akan menjadi agenda rutin tahunan yang diselenggarakan DPD Asperapi Banten. “Kegiatan ini merupakan ajang silaturahmi, diskusi, koordinasi dan sinergi lintas stakeholder industri MICE yang ada di Banten,” katanya, Selasa (31/7/2018). Menurut Deden, Banten MICE (Meeting, Incentive, Convention, and Exhibition) Forum mengundang para pelaku industri MICE di Banten dan menghadirkan para pembicara perwakilan dari lintas stakeholder pariwisata di Banten. “Bersamaan dengan kegiatan ini, akan dilaksanakan pelantikan pengurus DPD Asperapi Provinsi Banten periode 2018-2022,” katanya. Jangan jadi penonton  Deden menilai ada sejumlah potensi dan peluang yang bisa meningkatkan percepatan perkembangan industri MICE di Banten. Di antara potensi tersebut adalah letak geografis Provinsi Banten yang strategis, potensi dentinasi wisata yang beragam dan keberadaan venue berstandar internasional di ICE BSD, Tangerang. Dia berharap para pelaku industri MICE di Banten bisa memanfaatkan potensi atau peluang tersebut seoptimal mungkin. “Jadi, kita jangan sampai menjadi penonton saja,” ujarnya. Berdasarkan data 2017, menurut Deden, di ICE BSD telah digelar sebanyak 25 event. Jumlah pengunjung lebih dari 2 juta orang baik domestik maupun mancanegara. “Dampaknya pun sangat dirasakan oleh para pelaku usaha di Tangerang dan sekitarnya,” kata Deden. Pada bagian akhir, Deden menegaskan saat ini industri MICE sedang bersinar dan menjadi perhatian pemerintah pusat dalam upaya mencapai target kunjungan wisatawan. Banten sangat beruntung karena letak geografis yang berbatasan dengan Jakarta (ibukota negara). Selain itu, di Banten terdapat Bandara Internasional Soekarno Hatta, ICE BSD Tangerang sebagai venue bertaraf internasional, dan destinasi wisata yang sedang berkembang. “Tantangannya saat ini adalah bagaimana membangun sinergi antar-lintas stakeholder pariwisata alias tidak jalan sendiri-sendiri,” katanya. (KO)*

Editor: Kabar Banten


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah