Salurkan CSR, KIEC Bangun Jamban di Kelurahan Deringo

- 14 September 2019, 14:46 WIB
PSX_20190914_141806
PSX_20190914_141806

CILEGON, (KB).- PT Krakatau Industrial Estate Cilegon (KIEC) menyalurkan program CSR berupa pembangunan 4 unit jamban atau 'Water Close' untuk masyarakat di Kelurahan Deringo, Kecamatan Citangkil, Kota Cilegon.

Direktur Operasi dan Komersial PT KIEC, Iip Arief Budiman mengatakan, melalui pembangunan jamban semoga dapat meningkatkan sanitasi lingkungan masyarakat Kelurahan Deringo agar menjadi bersih, sehat, tidak berbau, tidak mencemari sumber air dan terhindar dari berbagai penyakit.

“Kami paham betul akan kebutuhan kesehatan masyarakat Deringo, untuk itu sebagai bagian dari program CSR, kami membangun 4 unit jamban agar masyarakat Deringo dapat meningkatkan pola hidup bersih,” katanya, Jumat (13/9/2019).

Dia mengatakan, PT.KIEC selalu konsen pada peningkatan sumber daya manusia dimana, selain program CSR Kesehatan, KIEC juga sangat peduli terhadap pendidikan dan lainnya.

“Semoga apa yang kami berikan dapat bermanfaat bagi masyarakat Deringo dan bisa meningkatkan kesehatannya,” ujarnya.

Ketua Pelaksana Sinergi Jambanisasi, Samlawi mengatakan, saat ini masih banyak masyarakat yang belum memiliki jamban. Namun, kata dia, dengan adanya program jambanisasi yang diinisiatori PT KIEC diharapkan industri yang lain bisa mengikuti.

“Artinya kepedulian industri terhadap masyarakat melalui program CSR bisa disalurkan melalui program kesehatan seperti pembuatan jamban ini. Kami berharap industri lainnya bisa mengikuti apa yang dilakukan oleh PT.KIEC, sehingga masyarakat Cilegon, khususnya Deringo bisa memiliki jamban dan terjaga kesehatannya,” tuturnya.

Lurah Deringo Kecamatan Citangkil, Edi Qodratulloh mengaku sangat berterima kasih atas kepedulian PT.KIEC dalam penyaluran program CSR tersebut. Selama ini, kata dia, walaupun di era modern, masih banyak masyarakat yang belum memiliki jamban.

“Biasanya mereka orang-orang dulu, yang belum memahami tentang pentingnya menjaga kebersihan keluarga. Kadang mereka mengutamakan pendidikan terlebih dahulu daripada kesehatan,” ucapnya.

Halaman:

Editor: Kabar Banten


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah