Didin Nurohmat, Wakil Rakyat Muda dan Enerjik

- 1 Oktober 2019, 12:30 WIB
Didin Nurohmat
Didin Nurohmat

KESUKSESAN tidak serta merta datang tiba-tiba atau "sim salabim". Banyak proses yang harus dilalui. Proses itu kiranya dirasakan oleh Dindin Nurohmat Ketua Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Lebak periode 2019-2024.

Salah satunya, bisa terjun ke dunia politik tentu tidaklah instan. Proses yang dilalui Ketua Tunas Indonesia Raya (Tidar) Kabupaten Lebak ini, tidaklah mudah. Namun, berkat konsistensi dan tekad untuk memperjuangkan aspirasi rakyat itu lah, menghantarkan ayah dua putra satu putri ini duduk di kursi legislatif.

Muda dan cekatan, pembawaannya tenang namun tegas dalam mengambil keputusan, ramah dan berwibawa adalah gambaran politisi muda dari Partai Gerakan Indonesia Raya (Gerindra) ini. Berkiprah di organisasi semasa kuliah menjadi aktivis kampus atau pun di organisasi ekstra kampus, menjadi modal dan menambah kematangan Dindin sebagai wakil rakyat.

"Saya mengucapkan terima kasih banyak kepada masyarakat khususnya dapil 4 yang telah memberikan amanah kepada saya menjadi legislatif," kata pria yang gemar membaca ini, Senin (30/9/2019).

Diketahui Dewan Pimpinan Pusat (DPP) Partai Gerindra menetapkan Dindin Nurohmat sebagai Ketua DPRD Lebak periode 2019- 2024. Penetapan Ketua Dewan definitif tersebut tertuang dalam Surat Keputusan (SK) Nomor: 08-414/Kpts/DPP-GERINDRA/2019 tertanggal 27 Agustus 2019 dan ditandatangani langsung Ketua Umum Prabowo Subianto dan Sekretaris Jenderal (Sekjen) Ahmad Muzani. Kini Dindin sebagai pimpinan wakil rakyat di Lebak, harus bekerja keras memperjuangkan aspirasi warga Lebak. (Galuh Malpiana)*

Editor: Kabar Banten


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah