Pelanggar Protokol Kesehatan di Kabupaten Lebak Akan Disanksi

- 17 Juni 2020, 14:15 WIB

LEBAK, (KB).- Pemkab Lebak mewacanakan pemberlakukan sanksi bagi warga yang tidak mematuhi protokol kesehatan Covid-19. Kebijakan itu diambil menyusul terjadinya lonjakan kasus positif Covid-19 di wilayah itu.

Koordinator Humas Tim Gugus Tugas Percepatan Penanganan Covid-19 Kabupaten Lebak Doddy Irawan mengatakan, regulasi tersebut saat ini sedang dalam pembahasan pihak-pihak terkait di Pemkab Lebak.

”Kami sedang merumuskan pemberlakuan sanksi bagi yang tidak patuh protokol kesehatan,” kata Doddy yang juga Kepala Dinas Komunikasi dan Informatika (Diskominfo) Lebak, Selasa (16/6/2020).

Ia menjelaskan, tujuan diberlakukannya sanksi tersebut untuk mengedukasi warga agar patuh terhadap protokol kesehatan guna mencegah penyebaran Covid-19 di Kabupaten Lebak.

"Pemberian sanksi bukan untuk menghukum, tapi lebih untuk mengedukasi publik agar patuh protokol kesehatan," ujarnya.

Kabupaten Lebak saat ini masuk dalam zona orange penyebaran Covid-19 dengan sebanyak 17 kasus terkonfirmasi positif Covid-19, satu kasus di antaranya dinyatakan sembuh dan satu lainnya dinyatakan meninggal dunia.

Menurut dia, Pemkab Lebak terus berupaya menekan penyebaran Covid-19, yakni dengan cara melakukan tracking terhadap kasus terkonfirmasi. Pihaknya juga menyiapkan tempat karantina bagi pasien positif maupun orang tanpa gejala (OTG) yang telah melakukan kontak dengan pasien positif Covid-19.

”Mungkin nanti ada kebijakan lainnya melalui Perbub (peraturan bupati) dalam pencegahan penyebaran Covid-19,” ucapnya.

Ia mengatakan, pencegahan penyebaran Covid-19 tidak bisa dilakukan pemerintah saja, namun dibutuhkan kerja sama dengan semua elemen masyarakat sebagai pelaku sosial. Untuk itu, pihaknya meminta masyarakat selalu mengikuti anjuran pemerintah dengan menerapkan protokol kesehatan pencegahan Covid-19.

”Kami minta warga tetap menerapkan protokol kesehatan dengan physical distancing, selalu memakai masker saat di luar rumah,” tuturnya. (ND)*

Editor: Kabar Banten


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x