Artis Bunga Zainal Dilarikan ke Rumah Sakit, Ini Dugaan Sementara Penyakitnya

15 Juni 2021, 20:14 WIB
Bunga Zaianl mengunggah foto tangannya yang diinfus dan dialrikan ke rumah sakit /Tangkapan layar Instagram @BungaZainal

KABAR BANTEN - Artis Bunga Zainal dilarikan ke rumah sakit, karena kondisinya yang menurun sejak Jumat 11 Juni 2021.

Meski kondisinya menurun, namun Bunga Zainal tidak menjelaskan kondisinya hingga harus dilarikan ke rumah sakit.

Namun, Bunga Zainal memastikan sakit yang dideritanya tersebut bukanlah Covid-19 dan meminta doa keapda warganet untuk kesembuhannya.

Baca Juga: Wow! Gelar Gerakan 1000 Senyum, Fino Badut Didampingi Mantan Pacar Anak Artis Ini

Melalui akun instagram @BungaZainal meminta doa kepada warganet untuk kesembuhannya dan memastikan sakit yang dideritanya tersebut bukanlah Covid-19.

“Dari kemarin belum bisa bilang soalnya hasil tes darah dan tes lainnya belum keluar,” tulisnya dalam instastory @BungaZainal.

Baca Juga: Anggota Super Junior Pamer Batik, Ridwan Kamil: Artis KPOP Terlihat Lebih Melokal

"Thankyou banget buat doa dan perhatiannya teman-teman semua, puji Tuhan aku bukan sakit Covid-19, dari kemrin hasil tes darah dan lainnya belum keluar," kata Bunga Zainal, yang dalam fotonya yang terpasang infus di tangannya.

Artis kelahiran 23 Maret 1987 berasumsi sakit yang dideritanya tersebut akibat adanya virus dan bakteri yang masuk ke darah akibat makanan.

Baca Juga: Artis Pamer Kekayaan Pro Kontra tapi Banyak Ditonton, Deddy Corbuzier Sampai Ungkap Awal Pendirian Podcastnya

Akibatnya, terjadinya infeksi pada darah yang diduga terjadi akibat terlambat dibawa ke rumah sakit. Untuk sementara, kata dia, asumsinya ada virus dan bakteri yang masuk ke darah akibat dari makanan.

“Sehingga, terjadi infeksi pada darah. Mungkin karena aku telat masuk rumah sakit sehingga terjadi infeksi pada darah," ujar Bunga Zainal.

Baca Juga: Pangling Abis! Berpose Bak Artis Korea, Lima Diva Tanah Air Banjir Pujian

Ia masih merasakan kesakitan pada bagian perut, mual dan demam, masih belum bisa makan, minum pelan-pelan udah bisa tapi belum bisa banyak, jadi masih sangat dibantu lewat infus. "Doain cepat sembuh yah guys," ucap Bunga.***

Editor: Yadi Jayasantika

Sumber: Instagram @bungazainal05⁣

Tags

Terkini

Terpopuler