PPKM Level 4 Diperpanjang, PB HMI Soroti 5 Masalah UMKM yang Tidak Boleh Diabaikan Pemerintah

- 25 Juli 2021, 22:35 WIB
Nasrul, Ketua Bidang Kewirausahaan dan Usaha Mikro Kecil dan Menengah dan Ekonomi Kreatif PB HMI
Nasrul, Ketua Bidang Kewirausahaan dan Usaha Mikro Kecil dan Menengah dan Ekonomi Kreatif PB HMI /Dok. pribadi Nasrul

Disamping harus adanya kemudahan akses bantuan permodalan, pemerintah juga harus menjamin keterampilan pelaku usaha dengan memberikan pelatihan-pelatihan soft skill yang lebih mengarah pada UMKM melek digital.

Baca Juga: Ramalan Zodiak Karir Senin 26 Juli 2021: Cancer, Taurus, Aries, Ada di Puncak Karir

"Pemerintah harus memaksimalkan vaksin (upaya peningkatan kekebalan usaha ditengah situasi pandemi) para pelaku usaha dengan mempunyai data yang valid atas berbagai sektor UMKM, industri esensial dan kritikal, manufaktur, sektor ritel dan lainnya," ujarnya.

Hal tersebut dimaksudkan agar berbagai sektor usaha bisa segera beroperasi kembali sesuai ketentuan.

Baca Juga: Daftar Drama Korea Tayang Agustus 2021, Police University Hingga Flying Butterflies

"Meskipun diberi bantuan secara tunai, namun kalau usahanya berhenti dan sepi pembeli akibat pembatasan aktifitas sosial, maka itu sangat tidak sesuai dengan apa yang dicita-citakan bersama untuk menjadikan UMKM semakin maju, mandiri, kreatif dan inovatif," tegasnya.

"Jadi intinya, ya pemerintah harus lebih perhatiannya lagi terhadap para pelaku UMKM utamanya pelaku usaha mikro," ujarnya mengharapkan.***

Halaman:

Editor: Maksuni Husen


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x