Sempat Bersitegang, Mantan Menpora Roy Suryo dan Pesinetron Lucky Alamsyah Akhirnya Sahabatan

- 31 Juli 2021, 11:35 WIB
Mantan Menpora Roy Suryo dan Pesinetron Lucky Alamsyah saat berada di Polda Metro Jaya Jakarta untuk memberikan keterangan kepada wartawan.
Mantan Menpora Roy Suryo dan Pesinetron Lucky Alamsyah saat berada di Polda Metro Jaya Jakarta untuk memberikan keterangan kepada wartawan. /Tangkapan layar YouTube Hitz Infotainment

KABAR BANTEN - Perseteruan Pesinetron Lucky Alamsyah dengan mantan Menteri Pemuda dan Olahraga atau Menpora Roy Suryo akhirnya tuntas.

Lucky Alamsyah dan Roy Suryo memutuskan untuk berdamai setelah sebelumnya saling tuntut di meja hukum.

Roy Suryo mengatakan, ia bersama sahabat barunya Lucky Alamsyah telah berhasil berdamai.

Baca Juga: Ingin Donor Darah, Perhatikan Syaratnya, Ini Kategori Orang yang Tidak Boleh Mendonor

Sebab Lukcy Alamsyah sudah beritikad baik menandatangani surat pernyataan dengan tulus dan jujur tanpa ada tekanan.

"Saya mengapresiasi dan menghormati niat baik mas Lukcy Alamsyah tersebut yang telah dengan tulus dan jujur menuliskan ini tanpa ada tekanan apapun dan itu semua persoalan yang semoat terjadi diantara kita berdua dinyatakan sudah selesai," ujar Roy Suryo seperti dikutip Kabar Banten dari kanal YouTube Hitz Infotainment Sabtu 31 Juli 2021.

Baca Juga: Greysia-Apriyani Melaju ke Final Olimpiade Tokyo 2020, Jaga Peluang Emas Indonesia

Meski sudah berdamai kata politikus Demokrat tersebut, ada syarat lain yang dalam penyelesaian tersebut akan dilakukan oleh Lucky Alamsyah.

Yakni Lucky Alamsyah akan menurunkan unggahan di insta story' yang pada 22 Mei sempat diunggah.

"Terus Mas lucky dengan kuasa hukumnya juga tidak akan memperpanjang kasus hukumnya termasuk mencabut laporan ke Polres Jakarta timur karena yang bersangkutan sempat melaporkan driver saya ke Polres Jakarta timur akan dicabut," tuturnya.

Halaman:

Editor: Yomanti


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x