Presiden Jokowi Tinjau Pelaksanaan Vaksin di SMAN 4 Kota Serang

- 21 September 2021, 13:41 WIB
Presiden Joko Widodo saat berdialog pelaksanan vaksin di SMA Negeri 1 Ciomas Kabupaten Serang dan SMK Negeri 1 Kota Cilegon, Tangkapan layar dari akun YouTube Sekretariat Presiden.
Presiden Joko Widodo saat berdialog pelaksanan vaksin di SMA Negeri 1 Ciomas Kabupaten Serang dan SMK Negeri 1 Kota Cilegon, Tangkapan layar dari akun YouTube Sekretariat Presiden. /YouTube Sekretariat Presiden./

KABAR BANTEN - Presiden Joko Widodo meninjau pelaksanaan vaksinasi pelajar di tiga sekolah yakni di SMA Negeri 4 Kota Serang, dan dua sekolah melalui virtual yakni SMA Negeri 1 Ciomas Kabupaten Serang dan SMK Negeri 1 Kota Cilegon.

Dalam meninjau pelaksanaan vaksin, Presiden menanyakan langsung kepada  SMA Negeri 1 Ciomas Kabupaten Serang dalam proses pelaksanaan vaksinasi pelajar dan proses pelaksanaan tatap muka terbatas.

Begitu juga dengan SMK Negeri 1 Kota Cilegon yang melaksanakan vaksinasi masal bekerja sama dengan Dinas Kesehatan Provinsi Banten.

Baca Juga: Putri KW Batal Tampil di PON XX Papua, Harus Wakili Indonesia di Piala Sudirman 2021 dan Uber Cup 2020

"Di Provinsi Banten pembelajaran tatap muka sudah  dimulai dan saya lihat vaksinasi untuk pelajar sangat genjar, dan persentasenya juga sangat bagus, segera saja yang belum  segera untuk mengikuti vaksin," kata Presiden Jokowi dikutip kabarbanten.pikiran-rakyat.com dari video yang diunggah kanal YouTube Sekretariat Presiden Selasa 21 September 2021.

Ia mengatakan, vaksinasi untuk segera dilaksanakan bagi sekolah yang belum,  agar sekolah di Provinsi Banten dapat menyelenggarakan tatap muka dalam keadaan yang aman karena sudah dilindungi oleh vaksin.

"Sekolah yang belum melaksanakan vaksin untuk segera melaksanakan agar sekolah-sekolah di Provinsi Banten bisa menyelenggarakan pembelajaran tatap muka," ujarnya.

Sementara itu, Kepala SMA Negeri 1 Ciomas Kabupaten Serang Aan Hernawan mengatakan, pelaksanaan vaksinasi di SMA Negeri 1 Ciomas diikuti sebanyak 307 siswa, dalam pelaksanaan vaksin bekerja sama dengan Puskesmas Kecamatan Ciomas sebelumnya kegiatan vaksin sudah dilaksanakan ini merupakan peserta yang belum vaksin.

Baca Juga: Pahlawan Piala Sudirman 1989 Sakit, Presiden Jokowi Bantu Biaya Pengobatan

Halaman:

Editor: Yandri Adiyanda

Sumber: YouTube Sekretariat Presiden


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x