Sah Jadi Menteri ATR/BPN, Mantan Panglima TNI Hadi Tjahjanto Langsung Diminta Atasi 3 Masalah Serius

- 16 Juni 2022, 10:31 WIB
Mantan Panglima TNI Hadi Tjahjanto diamanatkan langsung Presiden Jokowi untuk mengatasi 3 masalah serius.
Mantan Panglima TNI Hadi Tjahjanto diamanatkan langsung Presiden Jokowi untuk mengatasi 3 masalah serius. /setkab.go.id/Humas Setkab/Rahmat

KABAR BANTEN - Mantan Panglima TNI Marsekal TNI (Purn) Hadi Tjahjanto, S.I.P sah menjadi Menteri Agraria Tata Ruang atai ATR /Kepala Badan Pertanahan Nasional atau BPN setelah dilantik oleh Presiden Jokowi pada Rabu, 15 Juni 2022.

Sebagai mantan Panglima TNI, tentu Hadi Tjahjanto memiliki banyak pengalaman dalam menangani berbagai permasalahan di lapangan.

Hal demikianpun diungkapkan Presiden Jokowi dalam menilai mantan Panglima TNI Hadi Tjahjanto yang disebut berpengalaman dan dikenal sebagai sosok yang detail dalam bekerja.

Baca Juga: 15 Nama Bayi Perempuan Islami, Modern dan Terbaru, Bermakna Jujur, Sukses dan Mulia

Dengan alasan itulah, Presiden Jokowi meyakinkan mantan Panglima TNI Hadi Tjahjanto memiliki kemampuan dalam mengatasi berbagai permasalahan di lapangan yang tak kunjung selesai berkaitan dengan permasalahan pertanahan dan tata ruang.

Apalagi, saat ini pemerintahan mulai fokus terhadap pembangunan IKN, tentu sosok mantan Panglima TNI Hadi Tjahjanto sangat dibutuhkan dalam mengawal proses pembangunan Ibu Kota Negara Baru (IKN).

Lalu, apa saja 3 masalah serius yang terjadi di Indonesia yang diminta Presiden Jokowi untuk diatasi oleh Menteri Hadi Tjahjanto yang baru saja dilantik?

Sebagaimana dilansir kabarbanten.pikiran-rakyat.com dari laman setkab.go.id, Hadi Tjahjanto mengungkapkan 3 masalah serius yang langsung diamanati Presiden Jokowi untuk diatasi dirinya, tentunya berkaitan dengan bidang agraria dan tata ruang.

Pertama, menyelesaikan permasalahan kepemilikan sertifikat tanah, terutama sertifikat tanah untuk rakyat yang menjadi janji Jokowi untuk masyarakat Indonesia.

Halaman:

Editor: Yomanti


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x