MU Gembar-gembor Datangkan Jadon Sancho, Eh Ditolak Dortmund

11 Juni 2021, 12:17 WIB
Jadon Sancho yang saat ini bermain untuk Borussia Dortmund, hendak menyelesaikan kepindahannya sebelum Euro berlangsung. /Instagram/@sanchooo10

KABAR BANTEN – Borussia Dortmund dikabarkan menolak tawaran yang disodorkan Manchester United (MU) untuk Jadon Sancho.

Menurut publikasi Jerman BILD, MU membuka penawaran 60 juta pound sterling atau Rp1,2 triliun untuk memboyong Jadon Sancho pada musim panas ini.

Namun, Borussia Dortmund menolak tawaran MU. Klub menegaskan tidak akan melepas Jadon Sancho di bawah 87 juta pound sterling atau Rp1,5 triliun.

Baca Juga: Solskjaer Ngebet Datangkan Jadon Sancho, Pemain Manchester United Lebih Pilih Sosok Lain

Sancho menjadi pemain target utama MU selama 18 bulan terakhir demi memperkuat lini serang klub

MU pernah gagal mendapatkan pemain internasional Inggris tersebut pada musim lalu. Ketika itu Dortmund mematok harga tinggi dengan 108 juta pound sterling atau Rp2,1 triliun lebih.

Kini, Dortmund mengalah dengan menurunkan harga pemain andalannya itu akibat dampak finansial dari pandemi Covid-19.

Dortmund berharap MU kembali mengajukan penawaran terbaiknya untuk membawa Sancho ke Old Trafford.

Namun, dilansir dari Metro.co.uk, transfer tidak akan selesai dalam waktu dekat ini karena Sancho tengah membela Inggris di Piala Eropa 2020.

Selain MU, Sancho juga diminati Chelsea. The Blues menyatakan ketertarikannya pada mantan pemain Manchester City itu.

Namun, MU menjadi yang terdepan untuk mencapai kesepakatan. Sancho termasuk dalam rencana Ole Gunnar Solskjaer untuk memperkuat skuad dalam perburuan gelar musim depan Liga Premier.

Sementara itu, spekulasi transfer yang intens rupanya berdampak negatif terhadap performa Sancho sejak awal musim lalu di Dortmund.

Baca Juga: Jack Grealish Disamakan dengan Cristiano Ronaldo, Legenda MU Beri Sinyal ke Manchester United

Musim ini, Sancho hanya mengoleksi delapan gol dan 11 assist di Bundesliga.

Sejatinya Sancho masih memiliki kontrak dua tahun tersisa di Westfalenstadion. Namun, Direktur Olahraga Dortmund Michael Zorc bulan lalu mengungkapkan bahwa Sancho kemungkinan akan pergi musim panas ini.

“Kami sudah memiliki kesepakatan dengan Jadon tahun lalu bahwa dia dapat beralih dalam kondisi tertentu,” kata Zorc.***

Editor: Rifki Suharyadi

Sumber: Metro.co.uk

Tags

Terkini

Terpopuler