Perdana, SEA Games Vietnam Pertandingkan Futsal dan Sepak Bola Pantai

- 30 November 2020, 20:13 WIB
Sepak Bola Pantai yang akan dipertandingkan dalam SEA Games 2021 Vietnam.
Sepak Bola Pantai yang akan dipertandingkan dalam SEA Games 2021 Vietnam. /aseanfootball.org

KABAR BANTEN - Pelaksanaan event olah raga terbesar di Asia Tenggara, SEA Games 2021 akan mempertandingkan futsal dan sepak bola pantai. Hal tersebut dipastikan oleh Federasi Sepak Bola ASEAN (AFF).

Jika hal tersebut terealisasi, maka cabor futsal dan sepak bola pantai untuk pertama kalinya dipertandingkan di event sekelas SEA Games. Sementara untuk futsal, dikutip dari antaranews.com melansir dari laman resmi AFF, sudah empat kali dipertandingkan yakni pada SEA Games edisi 2007, 2011, 2014, dan 2017.

Baca Juga: Jelang PON, Ini yang Dilakukan Tim Futsal Banten

Selama periode itu, Thailand selalu mendapatkan medali emas baik untuk nomor putra maupun putri. Sementara Vietnam tak pernah absen sebagai peraih medali perak untuk nomor putri. Untuk putra, Vietnam dan Malaysia masing-masing dua kali menduduki peringkat kedua.

Indonesia sendiri tiga kali merebut medali perunggu untuk kategori putra yaitu tahun 2007, 2011 dan 2013. Di sektor putri, skuat Garuda satu kali mendapatkan perunggu yaitu tahun 2017.

Baca Juga: Cegah Penyebaran Virus Corona, PSSI Banten Setop Kegiatan Sepak Bola

Indonesia sebenarnya telah memiliki timnas sepak bola pantai putra, yang aktif bertanding di Kejuaraan Sepak Bola Pantai AFF. Akan tetapi, di kawasan ASEAN, sepak bola pantai khususnya sektor putra masih didominasi Vietnam.

Baca Juga: Nikmati Gratis Ongkir Sepuasnya dan Cashback Kilat di Shopee Gajian Sale!

Dari tiga kali Kejuaraan Sepak Bola Pantai AFF yaitu tahun 2014, 2018 dan 2019, Vietnam satu kali mengangkat trofi juara (2018) dan dua kali peringkat kedua (2014, 2019). SEA Games ke-31 tahun 2021 di Vietnam akan digelar pada 21 November-2 Desember 2021.***

Editor: Yandri Adiyanda

Sumber: ANTARA


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah