Rekomendasi Hero Surprise Kill Mobile Legends, Alternatif Selain Eudora

- 16 Juli 2021, 06:05 WIB
Splash art hero Mobile Legends, Alucard. Selain Eudora, ada beberapa rekomendasi hero surprise kill yang bisa jadi alternatif.
Splash art hero Mobile Legends, Alucard. Selain Eudora, ada beberapa rekomendasi hero surprise kill yang bisa jadi alternatif. /mlbbdesigns.com

KABAR BANTEN - Rekomendasi hero surprise kill di Mobile Legends yang bisa digunakan untuk mengincar core musuh.

Setelah Eudora menjadi langganan pick pada season 21 ini, masih ada hero surprise kill lain di Mobile Legends.

Rekomendasi hero surprise kill ini bisa menjadi alternatif bagi kalian jika Eudora dibanned oleh lawan di Mobile Legends.

Baca Juga: Item OP Mobile Legends Patch Note 1.5.88, Auto GGWP

Hero dengan kemampuan combo surprise kill memang sangat efektif untuk menghentikan core musuh, dengan begitu lawan pun akan semakin kesulitan untuk menguasai permainan.

Umumnya, hero surprise kill ini memang hanya digunakan untuk membuat core lawan tidak berkutik.

Terlebih dengan meta permainan saat ini, yang sangat mengandalkan core untuk mencapai kemenangan.

Itu lah mengapa, Eudora menjadi langganan pick sekaligus banned pada season 21 ini, bahkan dijuluki sebagai hero haram.

Sebelum lanjut, perlu diingatkan artikel ini bukan untuk kaum "Tergantung pilot Ngab", karena di sini tidak akan membahas skill individu player. 

Baca Juga: 8 Hero Counter Eudora Mobile Legends, Efektif Tangkal Si Combo Petir

Akan tetapi, jika dalam permainan Eudora dibanned oleh lawan, jangan panik, kita masih memiliki alternatif pilihan hero surprise kill lainnya.

Berikut rekomendasi hero surprise kill di Mobile Legends, yang bisa dipakai sebagai alternatif pengganti Eudora:

1. Saber (Assassin)

Splash art hero Mobile Legends, Saber. Saber menjadi salah satu hero surprise kill ysng efektif.
Splash art hero Mobile Legends, Saber. Saber menjadi salah satu hero surprise kill ysng efektif.

Sudah tidak diragukan lagi bila Saber menjadi hero surprise kill yang efektif, dengan rolenya sebagai Assassin tentu tidak sulit bagi Saber untuk menghabisi lawan dengan sekali combo. 

Selain skill ultinya yang membahayakan bagi core lawan, dengan surprise killnya. Sejak direvamp, ulti Saber juga akan semakin mematikan jika dicombo dengan skill 1.

2. Harley (Mage/Assassin)

Hero adik Lesley ini juga memiliki combo surprise kill yang efektif membunuh lawan. 

Combo mematikan Harley biasanya dilakukan dengan skill 2 kemudian ulti dilanjut skill 1, setelah itu skill 2 lagi untuk menghindari serangan balik lawan. 

Baca Juga: 2 Hero Baru Mobile Legends: Natan dan Aulus, Begini Penjelasan Skill, Combo, serta Prediksi Jadwal Rilis

3. Aurora (Mage)

Aurora memang tidak menjadi hero Meta belakangan ini, namun combo skill yang dimilikinya tidak jauh berbeda dengan Eudora. 

Hebatnya lagi, dalam sekali combo Aurora tidak hanya bisa membunuh 1 hero saja, melainkan beberapa hero secara bersamaan. 

4. Vale (Mage)

Hampir mirip dengan Aurora dan Eudora, Vale memiliki combo skill yang bisa langsung membunuh lawan. 

Mirip dengan Aurora, skill combo yang dimiliki Vale bisa menjadi hero surprise kill untuk beberapa lawan sekaligus. 

5. Kaja (Fighter)

Saat ini Kaja menjadi hero langganan pick yang efektif menculik dan membunuh core lawan. 

Kaja hanya tinggal bersembunyi di rumput, ketika core lawan lewat hanya perlu skill 2, ulti kemudian tarik ke arah jalur skill 2 tadi. 

Kaja akan semakin mematikan jika menggunakan item Shadow Twinblades. 

Baca Juga: Prediksi Skin Baru Beatrix Mobile Legends, Pilih Student of Magic Academy atau Future Guard?

6. Hilda (Fighter/Tank)

Sejak mengalami revamp skill, Hilda menjadi hero surprise kill yang efektif. Khususnya bagi core dan mage lawan.

Apalagi ketika stack yang dimilikinya sudah mencapai level maksimal. Sekali ulti, mage atau core lawan akan langsung dikirim ke base.

Itu lah beberapa hero surprise kill yang efektif dipilih untuk mengincar core lawan di Mobile Legends Bang Bang patch note 1.5.88.***

Editor: Yandri Adiyanda


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x