Ini Lawan Indonesia di Semifinal Sea Games, Ketum PSSI Pilih Malaysia atau Thailand?

- 16 Mei 2022, 13:04 WIB
Timnas U23 Indonesia lolos ke semifinal cabang sepakbola SEA Games 2022, dan hanya tinggal menunggu lawan antara Thailand atau Malaysia.
Timnas U23 Indonesia lolos ke semifinal cabang sepakbola SEA Games 2022, dan hanya tinggal menunggu lawan antara Thailand atau Malaysia. /Instagram.com/@pssi

KABAR BANTEN-Timnas U23 Indonesia melaju ke babak semifinal cabang olahraga sepak bola SEA Games 2021, setelah pada laga terakhir babak penyisihan Grup A menang 3-1 atas Myanmar di Stadion Di Viet Tri, Phu Tho, Vietnam, pada Minggu, 15 Mei 2022 sore.

Dengan kemenangan 3-1 atas Myanmar, Timnas U23 Indonesia lolos ke semifinal cabang sepakbola putra SEA Games bersama tuan rumah Vietnam yang mengalahkan Timor Leste 2-0 di hari yang sama.

Lolos ke semifinal cabang sepakbola SEA Games sebagai runner-up dan juara grup A, Timnas U23 Indonesia dan Vietnam bakal bertemu dua tim berstatus sama di grup B.

Babak semifinal akan dilaksanakan di Hanoi, Kamis 19 Mei 2022. Sedangkan babak final berlangsung Minggu, 22 Mei 2022.

Siapa lawan Timnas U23 Indonesia di semifinal cabang sepakbola SEA Games, bakal ditentukan hari ini.

Pada laga di Grup B, Malaysia dan Thailand sudah dipastikan lolos ke semifinal. 

Penentuan apakah lawan Timnas U23 Indonesia adalah Thailand atau Malaysia, bakal ditentukan dalam pertandingan, Senin, 16 Mei 2022.

Malaysia akan berhadapan dengan Kamboja pada pukul 16.00 WIB, dan Thailand vs Laos pukul 19.00 WIB.

Kedua tim akan memperebutkan status sebagai juara atau runner up Grup B, dan bakal bertemu Timnas U23 Indonesia atau Vietnam di semifinal.

Halaman:

Editor: Yadi Jayasantika

Sumber: PSSI


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x