Profil Rabbani Tasnim, Gagal di Timnas Indonesia U-19, Penentu Kemenangan di U-20

- 20 September 2022, 11:44 WIB
Rabbani Tasnim berselebrasi usai mencetak gol ke gawang Filipina pada 12 Juli 2022./Tangkapan Layar./Instagram @rabbanitasnim
Rabbani Tasnim berselebrasi usai mencetak gol ke gawang Filipina pada 12 Juli 2022./Tangkapan Layar./Instagram @rabbanitasnim /

Baca Juga: Tes Psikologi: 3 Pertanyaan Sederhana Ini Bisa Ketahui Siapa yang Selalu Memikirkan Dirimu 

Kerap kali duduk sebagai pemain cadangan, Rabbani Tasnim pada duel versus Timor Leste di laga perdana Kualifikasi Piala Asia U-20, ia baru masuk ke lapangan pada menit ke-75 untuk menggantikan Hokky Caraka.

Setelah turun bermain selama 14 menit, Rabbani Tasnim mencatatkan namanya di papan skor, ia mencetak gol sundulan memanfaatkan umpan lemparan jauh Robi Darwis

Laga kedua yaitu Indonesia kontra Hong Kong, Shin Tae Yong memutuskan menurunkan Rabbani Tasnim sebagai pemain inti, ia langsung membayar kepercayaan dengan mencetak gol pembuka Skuad Garuda Muda.

Baca Juga: 17 Nama Bayi Laki laki 3 Kata Terinspirasi dari Member BTS, Sopan, Mulia dan Pandai Menyanyi 

Rabbani Tasnim lagi-lagi menunjukkan ketajaman kepalanya sebagai salah satu senjata menaklukkan gawang lawan, sundulannya menyambut umpan Zanadin Fariz, membuat gawang Hong Kong jebol.

Gol cepat Rabbani Tasnim membuat Timnas Indonesia U-20 makin percaya diri menghadapi Hong Kongm garuda Nusantara pun bisa menyudahi laga dengan kemenangan telak 5-1.

Pada laga ketiga, Rabbani Tasnim harus lebih dulu duduk di bangku cadangan di awal laga. Shin Tae Yong baru memasukkan ia di menit ke-77 saat kedudukan imbang 1-1.

Baca Juga: Lirik Lagu Bondolan Dipopulerkan oleh Subro, Kritik Sosial Perempuan Kurang Baik 

Shin Tae Yong menurunkan Rabbani Tasnim sebagai upaya untuk mengubah keadaan, pada akhirnya ia bisa menjalankan tugas itu dengan baik.

Halaman:

Editor: Sigit Angki Nugraha

Sumber: Instagram @rabbanitasnim


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah