HJK Vs AS Roma di Liga Europa, Tim Asuhan Jose Mourinho Butuh Poin Penuh

- 27 Oktober 2022, 12:13 WIB
Tampak ekspresi Jose Mourinho ketika sedang melihat jalannya pertandingan tim asuhnya, AS Roma.
Tampak ekspresi Jose Mourinho ketika sedang melihat jalannya pertandingan tim asuhnya, AS Roma. /Tangkapan layar/Instagram @josemourinho

KABAR BANTEN - Pada laga antara HJK versus AS Roma dalam jadwal Liga Europa 2022-2023 di matchday 5 bakal ketat.

Pasalnya baik HJK maupun AS Roma membutuhkan tiga poin agar dapat bertahan di Liga Europa 2022-2023 atau setidaknya tidak terdegradasi ke Liga Konferensi.

Dilansir Kabar Banten dari WhoScored, Jose Mourinho dari kubu AS Roma yang paling ngotot membutuhkan poin penuh atas HJK di Liga Europa 2022-2023.

Meskipun kedua tim sama-sama berupaya lolos ke fase gugur UEFA Europa League (UEL).

Pasukan Jose Mourinho di AS Roma membutuhkan kemenangan di sisa laga Liga Eropa Grup C yang bakal menentukan takdirnya.

Giallorossi, julukan AS Roma mesti menjaga peluang lolos ke fase gugur UEL jika tidak kembali ke Liga Konferensi.

AS Roma saat ini berada di peringkat ketiga Grup C Liga Europa 2022-2023 dengan baru mengemas 4 poin saja.

Anak asuh Jose Mourinho tertinggal 3 poin dari Ludogorets Razgrad yang sementara di kursi runner-up dan 6 poin atas Real Betis di puncak.

Sementara itu, HJK Helsinki menjadi juru kunci Grup C Liga Europa dibawah AS Roma.

Namun, kesempatan itu masih ada jika meraih kemenangan atas pasukan Jose Mourinho dan satu pertandingan sisanya.

Apalagi, HJK datang ke pertandingan ini melawan AS Roma berbekal laga kandang atau di markasnya sendiri.

Kendati demikian, HJK dalam catatan mengalami kekalahan secara beruntun dalam dua pertandingan terakhir.

Anak asuh Toni Koskela juga mencatatkan rekor kurang meyakinkan di Liga Europa musim ini.

Dibuktikan dengan HJK Helsinki belum meraih kemenangan dalam empat pertandingan sejauh ini dengan hanya mengoleksi satu poin dan berada di dasar klasemen Grup C.

Sedangkan di kubu lawanya, AS Roma juga dalam kondisi kurang bagus jelang laga ini.

Skuad asuhan Jose Mourinho menelan kekalahan pada pertandingan terakhir dari Napoli dengan skor tipis 0-1.

Berkaca pada pertemuan terakhir, AS Roma sukses menaklukkan HJK Helsinki dengan skor telak 3-0.

Dalam empat pertandingan terakhir di tandang, AS Roma tak terkalahkan dengan mengantongi tiga kemenangan dan satu hasil imbang.

WhoScored memprediksi AS Roma bakal menekuk HJK Helsinki dengan skor tipis 2-1.***

Editor: Yandri Adiyanda

Sumber: Whoscored


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah