Update Ranking FIFA 2022, Timnas Argentina Pepet Brasil di 2 Besar, Maroko Naik

- 20 Desember 2022, 13:35 WIB
Timnas Argentina merayakan kemenangan Piala Dunia Qatar 2022.
Timnas Argentina merayakan kemenangan Piala Dunia Qatar 2022. /Tangkapan layar/Instagram @afaselecion

KABAR BANTEN - Piala Dunia Qatar 2022 resmi usai dengan Argentina keluar sebagai juara.

Atas dasar itu, Timnas Argentina berhak mendapatkan poin dalam mendongkrak ranking FIFA dari gelar juara Piala Dunia Qatar 2022.

Dilansir Kabar Banten dari laman Football-Ranking.com, Argentina merupakan salah satu negara yang mengalami peningkatan posisi setelah Piala Dunia Qatar 2022 merampungkan laga.

Setelah melewati tujuh pertandingan di Piala Dunia Qatar 2022, Argentina mendapatkan 64,55 poin.

Khusus kemenangan atas Prancis di final Piala Dunia 2022, Argentina meraup 15 poin.

Total, Argentina telah mengemas 1,838.43 poin, hanya terpaut dua poin dari Brasil di posisi teratas.

Namun, Argentina bisa saja menyalip ranking FIFA Brasil dalam rilis resmi yang dikeluarkan FIFA pada Kamis, 22 Desember 2022.

Melihat dari perhitungan Football-ranking.com, Argentina mengalami peningkatkan satu posisi dari peringkat tiga ke dua dunia.

Untuk runner-up Piala Dunia Qatar 2022, Prancis juga naik satu posisi dari peringkat empat ke tiga dunia ranking FIFA.

Halaman:

Editor: Yandri Adiyanda

Sumber: football-ranking.com


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x