Pasca-Rekrut Oktovianus Maniani, Perserang Masih Incar 2 Pemain Top

- 6 Februari 2018, 18:30 WIB
pemain perserang
pemain perserang

SERANG, (KB).- Klub sepak bola asal Kabupaten Serang, Perserang masih mengincar setidaknya dua pemain beken di persepakbolaan Indonesia. Hal itu dilakukan untuk memperkuat skuat berjuluk Laskar Singandaru tersebut, dalam mengarungi kompetisi Liga 2 musim 2018. Pengurus Perserang Babay Karnawi mengatakan, setidaknya pihaknya sedang menghubungi dua pemain tingkat nasional, yang berada diposisi penjaga gawang dan bek tengah. Pemain yang dibutuhkannya yakni yang sebelumnya berlaga di Liga 1 Indonesia musim 2017, atau pemain lama yang berlaga di tingkat nasional. "Masih ada dua pemain yang kami incar dari Liga 1, atau pemain lama tapi pemain nasional. Mereka kami butuhkan untuk mengisi posisi penjaga gawang dan stoper," ujarnya kepada Kabar Banten. Ia mengatakan, untuk posisi penjaga gawang, pihaknya telah menghubungi Jandia Eka Putra, yang sebelumnya bermain untuk Semen Padang FC. Sementara untuk pemain bertahan, Babay, telah mendekati Suroso yang bermain untuk Bhayangkara SU. "Peluang untuk mendapatkan mereka sih masih 50:50, tapi jika pun itu gagal, kami masih akan terus mencari pemain lainnya. Alasannya, kami sebenarnya untuk kebutuhan tim sudah lengkap, tinggal mencari pemain tambahan lagi," katanya. Pria yang juga menjabat sebagai Kepala Bidang Olah Raga Dinas Pariwisata Pemuda Olah Raga (Disparpora) Kabupaten Serang ini mengaku, sebelumnya sempat menghubungi El Hadji. Akan tetapi, Perserang sepertinya harus merelakan pemain naturalisasi tersebut berlabuh ke Sriwijaya FC. "Awalnya kami mengincar El Hadji yang sudah naturalisasi, tapi dia sudah direkrut Sriwijaya," ucapnya. Diketahui, dalam mempersiapkan diri menghadapi kompetisi Liga 2 Indonesia musim 2018 ini, Perserang tampak lebih serius pada bursa transfer. Alasannya, sebelumnya Perserang telah merekrut mantan pemain tim nasional Indonesia, Oktovianus Maniani. "Ya, kami memang sengaja merekrut Okto karena memang kebutuhan tim. Selain itu juga, ini sebagai bukti kami bahwa kami serius dalam mengarungi Liga 2 musim 2018 ini. Alasannya, kami tahun ini menargetkan untuk dapat lolos ke Liga 1," tuturnya. (YA)***

Editor: Kabar Banten


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah