Bekuk Suriah U20, Peluang Timnas Indonesia U20 Lolos Babak 16 Besar Piala Asia U20 2023 Terbuka

- 4 Maret 2023, 22:25 WIB
Timnas Indonesia U20 berhasil memenangi laga kedua Grup A Piala Asia U20 2023 atau AFC U20 Asian Cup 2023 menghadapi Suriah U20 dan berpeluang lolos ke babak 16 besar.
Timnas Indonesia U20 berhasil memenangi laga kedua Grup A Piala Asia U20 2023 atau AFC U20 Asian Cup 2023 menghadapi Suriah U20 dan berpeluang lolos ke babak 16 besar. /Tangkapan layar /Instagram @pssi

Hasil kemenangan 1-0 dari Suriah U20 di laga kedua babak penyisihan Grup A Piala Asia U20 atau AFC U20 Asian Cup 2023 tersebut, memperbesar peluang Timnas Indonesia U20 lolos ke babak 16 besar. Sementara Suriah U20 dipastikan tersingkir dari persaingan di Grup A. 

Usai laga kedua Grup A tersebut, Timnas Indonesia U20 menghuni peringkat ketiga klasemen sementara Grup A Piala Asia U20 atau AFC U20 Asian Cup 2023 dengan perolehan 3 poin. Hasil dari 2 laga dengan raihan 1 kemenangan dan 1 kekalahan. Sementara Suriah U20 berada di dasar klasemen dengan perolehan 0 poin dari 2 laga yang telah dijalani dengan raihan 2 kekalahan.

Di laga terakhir atau ketiga sebagai laga penentuan Grup A Piala Asia U20 2023 atau AFC U20 Asian Cup 2023, Timnas Indonesia U20 akan berhadapan dengan tuan rumah Uzbekistan U20 yang dijadwalkan berlangsung Selasa 7 Maret 2023 pukul 21.00 WB.***

 

Halaman:

Editor: Kasiridho


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x