Anggota Kodim 0601 Pandeglang Jalani Rapid Test Covid-19

- 18 Juni 2020, 00:45 WIB
ANggota Kodim Pandeglang rapid test covid-19
ANggota Kodim Pandeglang rapid test covid-19

PANDEGLANG, (KB).- Dalam upaya memutus mata rantai penyebaran Covid-19, seluruh anggota dan ASN Komando Distrik Militer (Kodim) 0601 Pandeglang menjalani rapid test Covid-19 di Markas Kodim 0601 Pandeglang, Rabu (17/6/2020).

Dandim 0601 Pandeglang, Letkol Infanteri Denny Juwon Pranata mengatakan, kegiatan ini dilakukan sebagai upaya dalam mencegah penyebaran virus corona bagi prajurit dan ASN Kodim 0601/Pandeglang.

"Kegiatan rapid test ini kami lakukan guna mencegah adanya penyebaran Covid-19 di lingkungan Kodim 0601 Pandeglang. Rapid test ini untuk seluruh anggota maupun ASN Kodim," kata Letkol Infanteri Denny Juwon Pranata.

Dandim mengatakan, pelaksanaan rapid test tersebut bertujuan untuk membantu pemerintah daerah dalam menangani pandemi Covid-19.

"Yang terpenting  demi melindungi dan menjaga agar anggota merasa aman , nyaman dalam menjalankan tugas dan kewajibannya sehari- hari," ucapnya.

Kegiatan tersebut dilakukan atas kerjasama antara Kodim 0601 dengan Dinas Kesehatan Kabupaten Pandeglang.

"Kegiatan ini terlaksana atas kerjasama Kodim dan Dinas Kesehatan Kabupaten Pandeglang.  Sebanyak 400 paket rapid test disediakan Tim Dinkes. Sebelum dilakukan tes, seluruh peserta wajib mengisi identitas diri pada lembar kertas yang telah disiapkan petugas," ujarnya.

Di lokasi yang sama, Juru bicara Tim Gugus Tugas, Achmad Sulaeman mengatakan, bila ada anggota yang hasil rapid test-nya menunjukan reaktif, maka pihaknya melakukan swab test.

"Kegiatan ini kami lakukan kepada 400 anggota Kodim. Alhamdulillah hasil rapid test-nya negatif semua. Namun jika hasilnya reaktif akan kami lakukan swab test," katanya. (Ade Taufik)* 

Editor: Kabar Banten


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x