Pantai Karang Taraje, Sawarna, Lebak, Banten, Tawarkan Pemandangan Batuan Karang yang Menakjubkan

10 Desember 2022, 15:10 WIB
Potret Pantai Karang Taraje Sawarna/Tangkapan layar/Instagram @sakudikit /

KABAR BANTEN - Provinsi Banten menjadi salah satu wilayah yang kaya akan wisata pantainya.

Terdapat wisata pantai di kawasan Sawarna yang menarik untuk dikunjungi bernama Pantai Karang Taraje.

Pantai Karang Taraje terletak sekitar 38 kilometer dari Malingping, tepatnya berada di Desa Sawarna, Kecamatan Bayah, Kabupaten Lebak, Provinsi Banten.

Baca Juga: Pulau Lima, Miliki Panorama Alam yang Indah dengan Hutan Mangrove yang Asri di Kota Serang, Banten 

Pantai yang terletak di Timur Pantai Legon Pari ini memiliki pemandangan batuan karang yang menakjubkan.

Dilansir dari laman visit.bantenprov.go.id, kondisi alam di pantai ini didominasi batuan karang yang ukurannya beranekaragam menjadi keunikan tersendiri.

Terdapat satu spot di sisi kiri pantai yakni batuan karang yang menyerupai teras dan sedikit berundak-undak menyerupai tangga.

Baca Juga: Wisata Alam Wayang Windu Panenjoan dan NIMO Highland Pangalengan Bandung, Cocok untuk Libur Akhir Tahun 

Oleh karenanya, penduduk sekitar menamainya Karang Taraje, yang dalam bahasa Sunda Taraje berarti tangga.

Deruan ombak menghantam karang menjadi daya tarik utama di Pantai Karang Taraje ini.

Pemandangan ombak yang pecah menghantam karang yang kemudian kembali turun sehingga menyerupai air terjun mini.

Baca Juga: Link Live Streaming Persib Bandung vs Persebaya Surabaya, BRI Liga 1 Indonesia Hari Ini Pukul 15.00 WIB 

Pemandangan air terjun mini itu yang sangat dinantikan oleh para pengunjung. Meski begitu tidak bisa setiap saat Anda melihat pemandangan tersebut.

Semua tergantung kondisi cuaca, waktu yang paling tepat untuk melihat air terjun mini ini adalah di pagi hari pada saat pasang air laut dan tanggal-tanggal di pertengahan bulan.

Karena konturnya yang berkarang dan ombaknya yang besar, sehingga Anda tidak leluasa bermain air di pantai seperti biasa.

Baca Juga: Profil dan Biodata Jinni, Idol Korea yang Hengkang Dari NMIXX dan JYP Entertainment 

Tetapi jangan kecewa, meski begitu pemandangan yang disuguhkan di Pantai Karang Taraje ini sangat luar biasa memanjakan mata.

Ada aktivitas lain yang bisa Anda lakukan saat berkunjung ke Pantai Karang Taraje seperti bersantai sembari melepas pandang jauh ke arah laut, melakukan swafoto hingga menikmati sunrice dana sunset disana.

Pantai Karang Taraje ini tidak memungut biaya masuk. Anda hanya dikenakan biaya parkir sebesar Rp2000 untuk motor dan Rp5000 untuk mobil.

Bagaimana tertarik berlibur ke Pantai Karang Taraje yang menakjubkan untuk mengisi waktu libur Anda?***

Editor: Sigit Angki Nugraha

Sumber: visit.bantenprov.go.id

Tags

Terkini

Terpopuler