IPI Siap Bergerak Pulihkan Pariwisata Nasional

- 18 Januari 2021, 12:06 WIB
Pengukuhan Pengurus DPP IPI Periode 2020-2025 yang dipimpin Ketua Umum I Gede Susila Wisnawa, di Hotel Bidari, Mataram, Nusa Tenggara Barat (NTB), Sabtu 16 Januari 2021.
Pengukuhan Pengurus DPP IPI Periode 2020-2025 yang dipimpin Ketua Umum I Gede Susila Wisnawa, di Hotel Bidari, Mataram, Nusa Tenggara Barat (NTB), Sabtu 16 Januari 2021. /

KABAR BANTEN - Insan Pariwisata Indonesia (IPI) mengapresiasi langkah dan kebijakan Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif (Menparekraf) Sandiaga Uno yang berusaha mempercepat pemulihan pariwisata Indonesia yang terpuruk akibat pandemi Covid-19.

Organisasi yang beranggotakan para pelaku industri pariwisata dan Usaha Mikro Kecil Menengah (UMKM) ini siap menjadi motor untuk membangkitkan industri pariwisata nasional.

“IPI harus menjadi bagian terdepan dalam pemulihan industri pariwisata dengan melakukan inovasi baru, pendekatan baru dan protokol CHSE (Cleanliness, Healthy, Safety and Environmental Sustainability ),” ungkap Pembina IPI Guntur Subagja Mahardika, pada acara Pengukuhan Pengurus DPP IPI Periode 2020-2025 yang dipimpin Ketua Umum I Gede Susila Wisnawa, di Hotel Bidari, Mataram, Nusa Tenggara Barat (NTB), Sabtu 16 Januari 2021.

Baca Juga: Hore! Wisata Bukit Waruwangi di Kabupaten Serang Dibuka Lagi

Guntur Subagja mengatakan, ada harapan baru kebangkitan pariwisata pasca reshuffle kabinet dengan dipilihnya Sandiaga Uno sebagai Menparekraf.

“Kami mengapresiasi Pak Menteri Sandiaga Uno yang bergerak cepat untuk memetakan permasalahan dan berupaya mencari solusinya agar industri pariwisata kembali hidup dan menjadi lokomotif perekonomian nasional,” tutur Guntur.

Baca Juga: Cara Cek Bantuan Kesejahteraan Sosial Rp4,8 Juta, Akses Laman dtks.kemensos.go.id, Cukup Input NIK

Sektor pariwisata adalah industri yang melibatkan berbagai sektor kegiatan ekonomi. Selain pelaku industri pariwisata itu sendiri, juga melibatkan ekonomi kreatif, UMKM, pertanian dan perikanan, transportasi, dan sektor-sektor lainnya.

Guntur mengajak anggota IPI untuk mampu menciptakan lapangan kerja yang besar. 

Baca Juga: Merasa Tenang Setelah Divaksin, Berharap Kembali Normal, Airin: Semoga Kita Lolos dari Ujian-Nya

“Saat ini ada 64 juta UMKM yang menyerap lapangan kerja sekitar 107 juta orang, namun sebagian besar mereka terdampak pandemi sehingga mengaklami PHK, dirumahkan, bahkan usahanya tutup. IPI bersama-sama sektor lainnya harus memulai membangkitkan ekonomi dan menciptakan lapangan kerja,” ujarnya.

Salah satunya, IPI dapat mengembangkan wisata desa. “Bapak Wakil Presiden memiliki program Dewa Dewi, yaitu Desa Wisata Agro dan Desa Wisata Industri. Sektor ini dapat menghidupkan ekonomi desa dan melahirkan lapangan kerja bagu warga setempat dan menghidupkan UMKM,” kata Guntur Subagja yang juga Asisten Staf Khusus Wakil Presiden RI.

Baca Juga: Cara Cek BST Rp4,4 Juta untuk Anak Sekolah, Akses pip.kemdikbud.go.id, Cukup Siapkan NISN

Ketua Umum IPI I Gede Susila Wisnawa menjelaskan, IPI merupakan suatu wadah bagi para pelaku pariwisata untuk saling membantu promosi, bertukar informasi, menggali dan mempopulerkan potensi kearifan budaya lokal.

Tujuannya, agar lebih popular di Indonesia khususnya dan internasional pada umumnya, dalam rangka membantu program pemerintah dalam bidang pariwisata, dengan tetap berlandaskan pada aturan UUD 1954.

Baca Juga: Pesta Tanpa Masker Raffi Ahmad, Pimpinan DPR Ko Mengapresiasi? Azis : Bagus Kalau Menyadari, Tapi

IPI adalah organisasi nasional uang dikukuhkan dan didirikan di Sidoarjo, Jawa Timur pada hari Selasa tanggal 07 April 2015 dan disahkan melalui SK KEMENKUMHAM RI Nomor AHU AHU- 0001281.AH.01.08.Tahun 2020.

“IPI adalah organisasi sosial profesi bidang kepariwisataan yang baru berdiri 4 (empat tahun) tapi kami siap berkontribusi untuk pembangunan bangsa dan negara, khususnya industri pariwisata nasional,”bkata Gede.

Baca Juga: Bak James Bond Sedang Beraksi, Camat Mauk Terlibat Pencarian SJ182, Posenya di Atas Kapal Keren!

Anggota Insan Pariwisata Indonesia adalah individu dan mitra usaha yang bergerak di bidang usaha pariwisata dan UMKM. 

Kini IPI memiliki kepengurusan daerah di 10 provinsi dan tahun ini akan bertambah menuju kepengurusan di semua provinsi Indonesia.***

Editor: Rifki Suharyadi


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x