Wisata Alam Curug Kadu Punah di Kabupaten Lebak Banten, Sensasi Keindahan Alam yang Menawan dan Menakjubkan

- 24 Februari 2023, 12:30 WIB
Ilustrasi salah satu sudut pemandangan alam di Curug Kadu Punah yang alami / Sumber Foto Tangkapan Layar YouTube Wisata All In.
Ilustrasi salah satu sudut pemandangan alam di Curug Kadu Punah yang alami / Sumber Foto Tangkapan Layar YouTube Wisata All In. /Tangkapan layar/Youtube Traveling All In

Setelah anda sampai ke Curug Kadu Punah di lokasi terdapat beberapa bebatuan alam yang unik dan sebuah goa bekas galian tambang emas.

Dengan debit air yang cukup banyak menjadikan Curug ini mengeluarkan suara gemuruh air jatuh dari atas yang cukup menakjubkan.

Rasa lelah jauhnya perjalanan menuju Curug ini akan tergantikan dengan suara air terjunnya yang dahsyat dan suasana alam yang tenang dan alami.

Baca Juga: Dosakah Menggunakan Harta dari Hasil Temuan? Simak Penjelasan Ustadz Adi Hidayat

Alam yang berkabut dan udara yang cukup sejuk cocok dinikmati untuk santai sambil minum kopi dan cemilan yang dibawa dari rumah.

Tempat wisata air terjun ini biasanya ramai disaat musim liburan akhir pekan untuk sekedar healing bersama teman teman pecinta petualangan alam yang seru.

Itulah sekilas informasi tentang wisata alam Curug Kadu Punah yang berada di Kabupaten Lebak Banten, semoga informasi ini bermanfaat.***

Halaman:

Editor: Yandri Adiyanda

Sumber: YouTube Traveling All In


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x