SBMPTN, Materi Tes UTBK 2022 Ada Penambahan, Berikut Penjelasannya

- 13 Desember 2021, 18:04 WIB
Materi tambahan tes UTBK 2022 SBMPTN.
Materi tambahan tes UTBK 2022 SBMPTN. /Tangkapan layar kanal YouTube LTMPT

KABAR BANTEN - Seleksi Bersama Masuk Perguruan Tinggi Negeri (SBMPTN) akan segera di buka pada Mei 2022 mendatang. Namun ada sejumlah penambahan dalam Ujian Tulis Berbasis Komuputer (UTBK).

Pada UTBK SBMPTN 2022 ada materi yang akan dimunculkan yakni Tes Potensi Skolastik (TPS), dan pada 2022 akan ada materi Bahasa Inggris kalau sebelumnya materi ini tidak ada selanjutnya Tes Kemampuan Akademik (TKA).

Pada SBMPTN terdapat tiga kelompok yakni sains dan teknologi (saintek) dan sosial dan humaniora atau campuran.

UTBK SBMPTN dilaksanakan dalam dua gelombang yakni 14 hari dan 28 sesi atau di 2 sesi setiap hari nya.

Setiap peserta hanya diperbolehkan mengikuti tes satu kali, dan hasil tes diberikan hanya kepada peserta dan tidak boleh dipublikasikan ke masyarakat luas itu bersifat rahasia.

Baca Juga: SBMPTN 2022, Digelar Usai Idul Fitri, Berikut Jadwal Pendaftaran dan Pelaksanaannya

Dikutip Kabar Banten dari video yang diunggah kanal YouTube LTMPT, Senin 13 Desember 2021, peserta yang akan memilih program studi saintek akan mengikuti TPS, Bahasa Inggris dan TKA Saintek.

Kemudian untuk peserta yang akan memilih program studi Soshum maka mengikuti TPS, Bahasa Inggris dan TKA Soshum dan peserta yang memilih campuran yakni Saintek dan Soshum mengikuti TPS, Bahasa Inggris, TKA Saintek dan TKA Soshum. Hasil UTBK 2022 hanya berlaku untuk penerimaan 2022.

Baca Juga: Penerimaan Mahasiswa Baru: SBMPTN dan Jalur Mandiri, Perguruan Tinggi Negeri Berbadan Hukum Miliki Kuota Besar

Halaman:

Editor: Kasiridho

Sumber: Youtube LTMPT Official


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x