Pusat Prestasi Nasional Gelar OPSI, Berikut Persyaratan dan Alur Pendaftaran

- 23 Juni 2022, 08:05 WIB
Pusat prestasi Nasional Gelar OPSI. Berikut Persyaratan dan Alur Pendaftaran.
Pusat prestasi Nasional Gelar OPSI. Berikut Persyaratan dan Alur Pendaftaran. /Tangkapan layar laman ditsmp.kemdikbud.go.id./

KABAR BANTEN - Pusat Prestasi Nasional  akan menggelar Olimpiade Penelitian Siswa Indonesia atau OPSI.

OPSI diikuti oleh peserta jenjang Sekolah Menengah Pertama (SMP). Kegiatan ini diselenggarakan untuk menumbuhkan minat siswa dibidang karya ilmiah.

Berikut tiga kategori bidang ilmu yang diperlombakan pada OPSI 2022, dikutip kabarbanten.pikiran-rakyat.com dari laman ditsmp.kemdikbud.go.id.

Baca Juga: Wujudkan Sekolah Aman dari Kekerasan Seksual, Ini Tindakan yang Bisa Dilakukan

1. Ilmu Pengetahuan Sosial, Kemanusiaan dan Budaya

Bidang ini berkaitan dengan studi tentang masyarakat yakni  cara orang berperilaku dan mempengaruhi dunia di sekitar tentang kebajikan dan cinta kasih manusia terhadap sesama.

Srta tentang kegiatan atau produk manusia yang melibatkan imajinasi kreatif dalam mengungkapkan nilai-nilai, akal budi dan karya manusia.

2. Ilmu Pengetahuan Alam dan Lingkungan

Bidang ini berkaitan dengan pemahaman manusia secara sistematis terhadap gejala alam dalam bentuk konsep, prinsip, dan hukum yang teruji kebenarannya melalui suatu metode ilmiah.

Termasuk dalam gejala alam adalah lingkungan, yaitu segala sesuatu berupa proses atau peristiwa di sekitar yang bersifat biotik maupun abiotik.

3. Ilmu Pengetahuan Teknik dan Rekayasa
Bidang tentang rancangan yakni pemikiran dan upaya membuat sesuatu untuk kepentingan manusia. Perwujudannya berupa produk teknologi. 

OPSI jenjang SMP 2022 dilaksanakan dengan sistem daring melihat kondisi di berbagai daerah yang masih dalam zona Covid-19  dan masih berlakunya secara luas kebijakan PPKM.

Karya ilmiah yang diajukan harus berupa ide atau gagasan faktual dan kreatif. Faktual yakni objek yang diteliti harus berdasarkan kenyataan dan mengandung kebenaran, dan kreatif artinya memiliki daya cipta baru atau memodifikasi gagasan yang sudah ada. 

Berikut persyaratan peserta OPSI 2022 yang harus kamu perhatikan :

1. Warga Negara Indonesia.

2. Siswa SMP/MTs/sederajat, kelas VII atau VIII pada tahun ajaran 2021/2022.

3.  Peserta dapat perseorangan atau berkelompok atau maksimum tiga orang yang terdiri atas satu orang ketua dan lainnya anggota.

4.  Peserta berkelompok harus dari sekolah yang sama.

5. Setiap peserta hanya boleh mengirimkan satu naskah penelitian terbaiknya.

6. Setiap peserta harus mempunyai guru pembimbing.

7. Naskah penelitian belum pernah dan/atau tidak dalam proses seleksi dalam lomba lainnya.

8. Naskah yang akan dilombakan ditetapkan dan diusulkan sekolah dengan bukti surat keterangan kepala sekolah.

Persyaratan Guru Pembimbing
1. Guru pembimbing berperan memberikan bimbingan dan arahan kepada siswa dalam penelitian, namun ide atau gagasan dan isi naskah hasil penelitian tetap merupakan
tanggung jawab peneliti.

2. Guru pembimbing mengajar di sekolah yang sama dengan peserta yang dibimbingnya.

3.  Bidang kompetensi guru pembimbing sesuai dengan bidang penelitian siswa.
Berikut alur pendaftaran yang harus diperhatikan peserta :

1. Pelaksanaan registrasi dilakukan melalui sistem aplikasi lomba Pusat Prestasi Nasional, Kementerian Pendidikan,
Kebudayaan, Riset dan Teknologi pada laman
pusatprestasinasional.kemdikbud.go.id/.

2. Registrasi dilakukan oleh sekolah dengan melengkapi data peserta OPSI SMP secara akurat dan benar.

Baca Juga: 7 Buku Ampuh untuk Meningkatkan Produktivitas Kaum Rebahan

3. Saat registrasi, sekolah mengunggah pakta integritas atau surat pernyataan siswa dan surat keterangan sekolah pada aplikasi pendaftaran, format surat dapat diakses pada website Pusat Prestasi Nasional.

Nah itu tadi informasi mengenai pelaksanaan OPSI jenjang SMP yang akan segera di laksanakan. Bagi kamu siswa SMP suka dengan penelitian dapat mengikuti perlombaan ini.***

Editor: Rifki Suharyadi

Sumber: ditsmp.kemdikbud.go.id


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah