Sekolah Diminta Bantu Peserta Didik Baru Adaptasi, Berikut 4 Sukses Kunci MPLS

- 10 Juli 2022, 09:30 WIB
Tangkapan layar laman buku saku pedoman MPLS jenjang SMP
Tangkapan layar laman buku saku pedoman MPLS jenjang SMP /Kemendikbudristek/Tangkapan Layar

KABAR BANTEN - Direktorat Sekolah Menengah Pertama Kemendikbudristek berharap sekolah dapat membimbing peserta didik baru untuk beradaptasi melalui kegiatan Masa Pengenalan Lingkungan Sekolah (MPLS).

MPLS diatur dalam Peraturan Menteri Pendidikan dan Kebudayaan Nomor 18 Tahun 2016 tentang Pengenalan Lingkungan Sekolah Bagi Siswa Baru.

Dalam Permendikbud tersebut pengenalan lingkungan sekolah adalah kegiatan pertama masuk sekolah untuk pengenalan program, sarana dan prasarana, cara belajar, penanaman konsep pengenalan diri, dan pembinaan awal kultur Sekolah.

Baca Juga: MPLS Beri Kesempatan Siswa Kenali Lingkungan Baru, Begini Penjelasannya 

Secara sederhana MPLS merupakan kegiatan yang diselenggarakan oleh satuan pendidikan dalam rangka memperkenalkan  siswa baru pada semua hal yang berhubungan dengan sekolah.

Sebelum ada MPLS, kegiatan pengenalan lingkungan sekolah dikenal dengan berbagai nama seperti Masa Orientasi Siswa (MOS) atau Masa Orientasi Peserta Didik Baru (MOPDB).

Dikutip kabarbanten.pikiran-rakyat.com dari laman ditsmp.kemdikbud.go.id, berikut kunci sukses MPLS yang harus diterapkan oleh sekolah :

Baca Juga: Dalam Mengenalkan Sekolah ke Siswa, MPLS Daring Dinilai Bukan Solusi 

1. Kunci dalam MPLS yakni peserta didik baru ini diajak untuk memahami lingkungan situasi yang baru dengan suasana hati yang menyenangkan, dengan narasi-narasi kegiatan yang dibuat dalam bentuk kreativitas.

Halaman:

Editor: Maksuni Husen

Sumber: ditsmp.kemdikbud.go.id


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah