1549852

Hadapi Bonus Demografi, Ini yang Harus Dilakukan Mahasiswa

- 23 Oktober 2022, 09:30 WIB
Ilustrasi mahasiswa saat berdiskusi bersama.
Ilustrasi mahasiswa saat berdiskusi bersama. /Tangkapan layar postingan akun instagram/@ditjen.dikti/

KABAR BANTEN - Sebagai agen perubahan, mahasiswa tentu harus mempersiapkan diri mengambil peran untuk menghadapi bonus demografi.

Bonus demografi Indonesia 2030 menjadi kesempatan emas sekaligus tantangan yang harus dihadapi mahasiswa.

Bonus demografi merupakan kondisi masyarakat usia produktif lebih banyak dibandingkan masyarakat usia tidak produktif.

Baca Juga: Generasi Muda Harus Siap Hadapi Bonus Demografi

Berikut hal-hal yang harus dilakukan mahasiswa, seperti dikutip kabarbanten.pikiran-rakyat.com dari postingan akun instagram @ditjen.dikti.

1. Memiliki keahlian kebutuhan industri

Semakin ketatnya persaingan antar pencari kerja. Mahasiswa diharapkan dapat memiliki kehalian sesuai dengan kebutuhan industri.

Mahasiswa dapat mengasah kemampuannya melalui pelatihan kursus atau mengikuti program magang di industri.

2. Menjadi wirausahawan

Pada usia produktifnya, mahasiswa diharapkan tidak lagi hanya menjadi pencari kerja saja, tetapi memiliki bisnis yang membuka lapangan pekerjaan dan dapat bersaing secara global.

3. Menguasai teknologi terkini

Digitalisasi atau transformasi digital terus berjalan pada masa kini, terlebih dalam proses produksi dan bisnis.

Oleh karena itu, mahasiswa pun diharapkan dapat menciptakan teknologi dan memanfaatkannya dalam binis atau industri agar memiliki daya saing lebih baik.

4. Pahami potensi diri

Dengan memahami potensi diri, kedepannya mahasiswa dapat memakismlkan potensinya, optimis  menghadapi masa depan dan berkontribusi bagi kemajuan bangsa.

Untuk menghadapi bonus demografi mahasiswa yang masih usia muda harus memiliki peran dan mempersiapkan diri dengan matang.

Baca Juga: Dear Mahasiswa, Berikut Cara Memilih Organisasi yang Tepat

Melalui kemampuan individu untuk bersaing, literasi juga harus ditingkatkan dalam dunia digital, serta membangun pola pikir yang maju dan kritis. 

Nah itu tadi informasi tentang apa yang bida dipersiapkan atau dilakukan mahasiswa untuk menghadapi bonus demografi.***

Editor: Rifki Suharyadi

Sumber: Instagram/@ditjen.dikti


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah