SMPN 15 Kota Serang Potong Hewan Kurban

- 13 Agustus 2019, 21:30 WIB
SMPN 15 Kota Serang kurban
SMPN 15 Kota Serang kurban

SERANG, (KB).- Siswa SMPN 15 Kota Serang melaksanakan pemotongan hewan kurban, di halaman sekolah, Senin (12/8/2019). Kegiatan tersebut sebagai pembelajaran bagi siswa untuk meneladani kisah pengorbanan Nabi Ibrahim Alaihissalam dan Nabi Ismail Alaihissalam.

Guru Agama Islam SMPN 15 Kota Serang Taufiqoh mengatakan, kegiatan kurban tersebut merupakan hasil sumbangan siswa. Mereka mengumpulkan uang tersebut hingga terkumpul untuk tiga ekor kambing.

"Tidak hanya siswa yang menyumbangkan tiga kambing, kami guru-guru di SMPN 15 juga menyumbangkan satu ekor kerbau, jadi totalnya itu ada tiga kambing dan satu kerbau. Anak-anak dapat mengambil pembelajaran dari kisah Nabi Ibrahim dan Nabi Ismail. Selain itu, mempunyai keinginan untuk melaksanakan kurban," kata Taufiqoh kepada Kabar Banten.

Ia mengatakan, pemotongan hewan kurban tersebut sebagai pembelajaran tentang berkurban dan ibadah haji. Sekarang materi kurban dapat dipraktikkan langsung untuk tahu tata cara berkurban, mulai dari penyembelihan hingga dibagikan kepada masyarakat yang membutuhkan.

"Mereka ditugaskan untuk melakukan observasi untuk melihat langsung proses penyembelihan hewan kurban, baik di lingkungan rumah masing-masing ataupun bisa datang ke sekolah. Proses pemotongan tersebut akan dibagikan ke masyarakat," ujarnya.

Sementara itu, Perwakilan Organisasi Siswa Intra Sekolah (OSIS) Ivana mengatakan, berkurban merupakan kegiatan yang rutin dilaksanakan setiap tahun. Pada Iduladha ini siswa SMPN 15 Kota Serang mengumpulkan uang seikhlasnya.

"Kami berharap kegiatan berkurban tersebut dapat memberikan pembelajaran bagi siswa di SMPN 15 Kota Serang. Mudah-mudahan dengan berkurban tersebut diterima oleh Allah Subhanallahu wa Ta'ala," katanya. (DE/YA)*

Editor: Kabar Banten


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x