H-5 Pengumuman UTBK SNBT 2023, Ini Link dan Waktunya

- 16 Juni 2023, 09:00 WIB
Suasana peserta saat mengikuti UTBK SNBT di Untirta.
Suasana peserta saat mengikuti UTBK SNBT di Untirta. /dokumen Kabar Banten/

Berikut cara cek pengumuman UTBK SNBT, dikutip kabarbanten.pikiran-rakyat.com dari laman snpmb.bppp.kemdikbud.go.id :

1. Peserta dapat membuka laman snpmb.bppp.kemdikbud.go.id. pengumuman baru bisa dibuka pada 20 Juni 2023 pada pukul 15.00 WIB.

2. Kamu dapat mempersiapkan kartu peserta UTBK SNBT, setelah masuk ke halaman pengumuman kamu diminta masukkan nomor peserta.

3. Kemudian masukan tanggal lahir.

4. Klik untuk melihat hasil.

Panita SNPMB mengapresiasi peserta yang mengikuti UTBK SNBT yang telah mengerjakan tes dengan jujur dan berharap seluruh peserta mendapatkan hasil terbaik.

UTBK SNBT merupakan jalur Seleksi Nasional Penerimaan Mahasiswa Baru (SNPMB) ke dua yang sebelumnya sudah dilaksanakan yakni Seleksi Nasional Berdasarkan Prestasi.

UTBK SNBT memberikan kesempatan kepada calon mahasiswa yang gagal pada SNBP untuk mengikuti seleksi ini agar bisa diterima di perguruan tinggi impian.

Baca Juga: 5 Strategi Jitu yang Perlu Kamu Terapkan untuk Mempersiapkan Mental agar Sukses di UTBK 2023

Pada UTBK SNBT tidak hanya diikuti perguruan tinggi negeri akademik saja, peserta juga dapat memioih perguruan tinggi negeri vokasi, dan Perguruan Tinggi Keagamaan Agama Islam Negeri (PTKIN).

Halaman:

Editor: Rifki Suharyadi

Sumber: snpmb.bppp.kemdikbud.go.id


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x