UIN Banten Tambah Guru Besar, Ini Harapan Rektor

- 28 Juli 2023, 08:20 WIB
Prof. Dr. Hj. Nihayatul Masykuroh, M.SI usai di kukuhkan menjadi Guru Besar UIN SMH Banten.
Prof. Dr. Hj. Nihayatul Masykuroh, M.SI usai di kukuhkan menjadi Guru Besar UIN SMH Banten. /Dok. UIN SMH Banten/

KABAR BANTEN - Universitas Islam Negeri Sultan Maulana Hasanuddin atau UIN SMH Banten menambah Guru Besar perempuan pertama di bidang Ekonomi Islam.

Guru besar di UIN SMH Banten tersebut yakni Prof. Dr. Hj. Nihayatul Masykuroh, M.SI. Diharapkan setelah diraihnya Guru Besar terus mengembang tugas-tugas dan keilmuannya.

"Kami berharap setelah dikukuhkannya Guru Besar terciptanya generasi intelektual di bidang Ekonomi Islam, agar Indonesia bisa lebih maju dalam perekonomian yang syariah," kata Rektor UIN SMH Banten Prof Wawan Wahyuddin.

Baca Juga: PCMB UIN SMH Banten Diumumkan, Segera Lakukan Registrasi Ulang

Ia mengatakan, diraihnya Guru Besar diharapkan menjadi kemaslahatan bagi UIN SMH Banten dalam mengimplementasikan keilmuannya dan bisa bermanfaat di masyarakat.

"Kita berharap dapat berperan dan berkontribusi UIN SMH Banten untuk mewujudkan kehidupan sosial dan spiritual yang lebih baik, kini dan esok hari," ujarnya.

Ia menuturkan, transformasi riset dan inovasi di tingkat hulu perlu disiapkan, pada tingkat hilir perlu penguatan Science Techno Park (STP) agar tercipta suasana industri di kampus.

Kemudian kolaborasi hilirisasi inovasi diintensifkan melalui skema licensing, spin off, maupun joint venture.

"Menjadi guru besar tentu memiliki tanggung jawab yang sangat besar pula bagi perubahan pendidikan di Indonesia ini," tuturnya.

Sementara itu, Direktur Jendral Pendidikan Islam (Dirjen Pendis) Kementerian Agama Ali Ramdhani berpesan kepada guru besar agar selalu bisa mengajarkan keilmuannya kepada lingkungan kampus dan lingkungan masyarakat Banten.

Halaman:

Editor: Rifki Suharyadi


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x