Ratusan Anggota Polres Lebak Jalani Vaksinasi Covid-19

1 Maret 2021, 15:23 WIB
Kapolres Lebak, AKBP Ade Mulyana meninjau pelaksanaan vaksinasi Covid-19 di Aula Sanika Satyawada Mapolres Lebak, Senin, 1 Maret 2021. /Dokumen Polres Lebak

KABAR BANTEN - Sebanyak 894 anggota Polres Lebak menjalani vaksinasi Covid-19, Senin, 1 Maret 2021.

Kegiatan vaksinasi Covid-19 tersebut terselenggara atas kerjasama Polres Lebak dengan Dinas Kesehatan Kabupaten Lebak.

"Jumlah Personil Polres Lebak yang melaksanakan vaksinasi Covid-19 sebanyak 438 orang dan anggota Polsek sebanyak 456 orang," kata Kapolres Lebak, AKBP Ade Mulyana kepada awak media, usai meninjau pelaksanaan vaksinasi Covid-19 di Aula Sanika Satyawada Mapolres Lebak, Senin, 1 Maret 2021.

Baca Juga: Akhirnya Berhasil Divaksin Covid-19, Wali Kota Serang Ungkap Reaksi Setelah Disuntik

Ia menjelaskan, sebanyak 456 orang anggota Polsek melaksanakan vaksinasi Covid-19 di fasilitas kesehatan (Faskes) atau Puskesmas terdekat.

Sebelum dilakukan vaksinasi Covid-19, setiap anggota diperiksa kesehatannya. Diawali dengan pendaftaran, pengecekan suhu, tekanan darah. Kemudian, dilakukan screening oleh Petugas Dinas Kesehatan Kabupaten Lebak.

"Ketika sudah memenuhi syarat baru dilakukan vaksinasi Covid-19," ujar Kapolres.

Baca Juga: 12 Pegawai Terkonfirmasi Covid-19, Kantor Disbudpar Kabupaten Lebak Tutup 3 Hari

Selanjutnya, setelah vaksinasi Covid-19 dilakukan observasi untuk mengetahui ada atau tidak gejala yang dapat ditimbulkan pada setiap anggota yang sudah disuntik vaksin Covid-19.

"Setelah divaksin, harapannya seluruh personel Polres Lebak dapat memiliki kekebalan tubuh. Sehingga bisa terus memberikan pelayanan kepada masyarakat," katanya.

Baca Juga: Jalan Soekarno Hatta Rangkasbitung Rusak dan Berlubang, Ini Yang Dilakukan Satlantas Polres Lebak

Kapolres mengingatkan kepada anggota Polres Lebak serta masyarakat Kabupaten Lebak agar mematuhi protokol kesehatan untuk memutus mata rantai penularan Covid-19.

"Patuhi dan terapkan protokol kesehatan 5M. Memakai masker, mencuci tangan, menjaga jarak, menjauhi kerumunan dan mengurangi mobilisasi," ujar AKBP Ade Mulyana.***

Editor: Kasiridho

Tags

Terkini

Terpopuler