Vaksinasi Covid-19 Karyawan Industri di Kabupaten Serang Masih Minim

2 September 2021, 12:02 WIB
Kepala Dinkes Kabupaten Serang drg Agus Sukmayadi saat menjelaskan soal vaksinasi Covid-19 karyawan industri. /Dindin Hasanudin/Kabar Banten


KABAR BANTEN - Dinas Kesehatan atau Dinkes Kabupaten Serang menyebutkan saat ini masih banyak karyawan industri yang belum melaksanakan vaksinasi Covid-19.

Hingga saat ini total capaian vaksinasi Covid-19 terhadap karyawan industri baru diangka 10 sampai 12 ribu orang.

Kepala Dinkes Kabupaten Serang drg Agus Sukmayadi mengatakan, untuk karyawan pabrik sebaiknya menggunakan skema vaksinasi Covid-19 gotong royong.

Baca Juga: Bantuan Kuota Internet September-November 2021, Catat! Berikut Jadwal Pengunduhan dan Pengunggahan SPTJM

Namun bagi yang belum terdaftar di skema vaksinasi gotong royong, jika ada kegiatan yang bersifat masal dipersilakan mereka untuk ikut.

Ia mengatakan, capaian untuk vaksinasi Covid-19 terhadap karyawan saat ini masih rendah.

"Capaiannya sekitar 10-12 ribu sesuai data Komite Penanganan Covid-19 dan Pemulihan Ekonomi Nasional atau KPCPEN," ujar Agus Sukmayadi kepada Kabar Banten Kamis 2 September 2021.

Baca Juga: Bentrok, Penayangan Drama Korea Hopital Playlist Season 2 Episode 11 Ditunda, Berikut Jadwal Tayang Barunya

Agus mengatakan, masih sedikitnya data capaian vaksinasi Covid-19 karyawan bisa jadi karena mereka sudah ikut dalam kegiatan vaksinasi Covid-19 massal.

"Masih banyak belum, kalau melihat mungkin banyak yang belum atau mereka sudah ikuti kegiatan vaksinasi massal," katanya.

Sebab dalam kegiatan vaksinasi Covid-19 massal pihaknya tidak bisa melihat siapa saja yang vaksin.

Baca Juga: Gubernur Banten Tolak Honor Satgas Covid-19, Netizen Nyeletuk: Kalau Rp2 M Diterima Nggak? Ini Jawaban WH

"Contoh seperti sekarang kalau ada karyawan dari Serang timur kita tidak bisa melihat karena di dalam ketentuan siapapun yang datang pada saat kegiatan vaksiansi massal itu tidak bisa ditolak," ucapnya.

"Yang penting dia bawa KTP punya nomor telfon dilayani," sambung Agus.

Meski demikian, ia mengatakan kegiatan vaksinasi Covid-19 di industri saat ini pun masih terus berjalan. Hanya saja jumlah kuota vaksin di industri terbatas.

Baca Juga: Diprediksi Mengalami Hal Ini, Begini Kecocokan Jodoh Weton Kamis Legi dengan Kamis Pahing Menurut Primbon Jawa

Disinggung soal jumlah karyawan industri, ia mengaku tidak memiliki data tersebut. Namun ia memprediksi diatas 150 ribu orang .

"Dinkes gak ada data, mungkin diatas 150 ribu karyawan di wilayah industri Kabupaten Serang," katanya.***

Editor: Yomanti

Tags

Terkini

Terpopuler