Innalilahi Wainnailaihi Rojiun, Tokoh Pemimpin Ritual Golok Ciomas Muhaimin Soleh Tutup Usia

22 Juli 2022, 16:51 WIB
Mendiang Muhaimin Soleh atau Abah Umin saat menceritakan sejarah Golok Ciomas. /Tangkapan layar /YouTube Bayi Samudera Oxone

KABAR BANTEN - Pemimpin ritual Golok Ciomas Muhaimin Soleh atau akrab disapa Abah Umin meninggal dunia Jumat 22 Juli 2022.

Tokoh masyarakat asal Ciomas Kabupaten Serang tersebut meninggal dunia akibat sakit yang dideritanya.

Penulis Buku Golok Ciomas : Hikayat dan Keistimewaannya, Oman Solihin mengatakan Muhaimin Soleh atau Abah Umin sebelumnya sempat sakit komplikasi.

Sempat pula dirawat di rumah sakit pada Selasa 19 Juli 2022 dan meninggal Jumat 22 Juli 2022 pagi.

"Dari Informasi keluarga jadi jantung, terus dia Hb nya turun. Masuk rumah sakit Selasa Jumat meninggal," ujarnya kepada Kabar Banten Jum'at 22 Juli 2022.

Abah Umin meninggal pada usia 62 tahun.

Selama hidupnya, Muhaimin Soleh beraktivitas juga sebagai pengajar di pengajian, kemudian juga turut mengembangkan budaya golok Ciomas.

Oman mengatakan sebagai tokoh masyarakat, kepergian Muhaimin Soleh tentu meninggalkan rasa kehilangan cukup besar. Baik bagi keluarga dan masyarakat.

"Kita juga kehilangan. Tapi kalau sudah ajal (dipanggil) pemilik nya mau bagaimana lagi kita paling sebagai yang masih hidup kita bisa meneruskan yang baiknya perjuangannya," tuturnya.

Setelah kepergian Muhaimin Soleh tentu akan ada pertemuan tim keluarga besar untuk membahas mengenai golok Ciomas kedepannya.

Namun yang pasti perjuangan melestarikan kearifan budaya peninggalan leluhur Ciomas harus terus digaungkan.

"Karena saya juga salah satu penulis bukunya punya tanggung jawab kedepan memberikan manfaat buat masyarakat lalu kebudayaan terjaga dan intinya mudah mudahan semua bisa memberikan manfaat buat masyarakat umum, Ciomas khususnya para pelestari budaya," katanya.

Menurut pria yang juga menjabat sebagai ketua Lembaga Pendidikan dan Pengembangan Potensi Sumber Daya Masyarakat Daerah Banten ( LP3SDMDB ) tersebut melihat Muhaimin Soleh sebagai pemimpin ritual.

Artinya Golok Ciomas yang dibuat mulai dari proses hingga jadi ada doa doa yang dipanjatkan kehadirat Allah SWT untuk kemuliaan dan kebarokahan.

"Kan dia sebagai yang memimpin ritual jadi beliau sejak lama memimpin ritual untuk Golok Ciomas jadi insyallah nanti ada regenerasi yang jelas apa yang sudah dilakukan beliau yang baiknya dilanjutkan," tuturnya.

Oman mengatakan Muhaimin Soleh sebenarnya bukan keturunan langsung dari Buyut Cengkuk, sedangkan yang masuk keturunan adalah Ki Duhari, Jamsari.

Godam si Denok sendiri saat ini dipegang oleh Ki Duhari. Sedangkan Abah Muhaimin Soleh memperkuat dari sisi ritual.

"Kalau saya sisi hubungan organisasi penggalian nilai budaya sehingga Golok Ciomas itu menjadi salah satu yang diakui oleh Kemendikbud sebagai warisan budaya tak benda," ucapnya.

Seperti diketahui sebelumnya Muhaimin Soleh juga sempat menjadi Ketua Dewan Pimpinan Pusat Lembaga Masyarakat Pelestari Budaya Banten Golok Ciomas (LMPBB-GC).***

Editor: Kasiridho

Tags

Terkini

Terpopuler